Suara.com - Ini 5 Cara Menghilangkan Ketombe Membandel dengan Bahan Alami.
Masalah ketombe membandel tentu banyak dialami perempuan, khususnya yang sering berkegiatan di outdoor.
Sudah mencoba berbagai shampo tapi tidak berhasil. Mungkin Anda bisa mencoba bahan alami yang mudah didapat ini dilansir Hello Sehat.
1. Mencampur sampo dengan teatree oil
Baca Juga: Langkah Kecil Ini Bantu Anda Jalani Gaya Hidup Sehat
Teatree oil alias minyak pohon teh memiliki kandungan yang dapat melawan bakteri dan jamur sehingga berguna untuk mengatasi masalah jamur kuku, jerawat, ketombe, bahkan kutu air. Hal ini didukung oleh sebuah penelitian yang menyatakan bahwa mencampur 5% minyak pohon teh dengan sampo dapat membantu mengatasi masalah ketombe di kepala.
2. Memijat kepala dengan minyak kelapa
Minyak kelapa mengandung asam lemak bersifat antimikroba dan antijamur sehingga dapat membantu Anda membasmi mikroba yang memicu timbulnya ketombe. Sebelum mandi, coba pijat lembut kepala Anda dengan 3-4 sendok makan minyak kelapa. Diamkan selama satu jam, lalu bersihkan dengan sampo dan bilas seperti biasa.
3. Menggunakan minyak zaitun
Minyak zaitun juga dapat digunakan bila Anda ingin menerapkan cara menghilangkan ketombe secara alami. Balurkan pada rambut Anda, lalu gunakan sisir untuk meratakannya ke seluruh bagian rambut. Akan tetapi, jangan menggunakannya terlalu banyak.
Baca Juga: Kabar Putus dengan Hilda karena Angela Lee, Apa Kata Billy Syahputra?
4. Menggunakan lidah buaya