Suara.com - Jagat maya tengah dihebohkan dengan rekaman video tentang cemilan ngehits Makaroni Ngehe. Di video itu, terlihat kerumunan serangga kecoa di dalam bungkus kemasan Makaroni Ngehe.
Rekaman video tersebut diunggah oleh pengguna akun jejaring sosial Twitter, @adnardn, pada 20 Februari 2019. Pun tak hanya mengunggah, akun tersebut juga menyempilkan kicauan.
Dalam cuitannya, dia mengisahkan temannya yang membeli cemilan Makaroni Ngehe. Tapi setelah dibuka ada banyak kecoa di dalamnya.
"Temenku beli @Ngehe_ID terus ternyata di dalemnya ada.....liat sendiri deh," cuit akun @ad****n seraya me-mention akun resmi Makaroni Ngehe, @Ngehe_ID.
Baca Juga: Tanpa Makeup, Bae Suzy Tampil Percaya Diri
Menanggapi viralnya video tersebut, founder Makaroni Ngehe, Ali Muharam, berkicau melontarkan klarifikasi melalui akun Twitter pribadi miliknya, @alvow.
Bukan cuma klarifikasi semata, Ali Muharam juga mengunggah beberapa foto yang memperlihatkan suasana outlet dan dapur di salah satu cabang Makaroni Ngehe.
Berikut isi klarifikasi tersebut:
"Sebelumnya makasih banyak buat temen2 yang langsung DM, WA dan jalur komunikasi lainnya perihal komplenan video di atas. Ngga nunggu lama langsung cek tautan yang dikirim."
"Ternyata bener, seperti yang bisa diliat di video, kecoanya banyak banget. Berbagai ukuran, posisinya rapih di satu bagian sisi aja. Dan masih hidup."
Baca Juga: Al Ghazali ke Ahmad Dhani : Bagaimanapun, Kau Tetap Ayahku
"Ngga nunggu lagi, langsung mention akun pemosting dan meminta maaf atas ketidak nyamanannya, dan ternyata kejadiannya dialami sm temennya. Saya minta kontaknya, dan dikasih akun IG."