Komunitas Jakarta City Philharmonic Hidupkan Konser Orkestra Kota

Sabtu, 23 Februari 2019 | 09:56 WIB
Komunitas Jakarta City Philharmonic Hidupkan Konser Orkestra Kota
Komunitas Jakarta City Philharmonic (JCP). (Foto: Eva Tobing/JCP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hingga Kini Ada Sekitar 2300 Kawan JCP
Dalam setiap kegiatannya, Anto Hoed menjelaskan, ada beberapa orang yang ditunjuk untuk membuat program konser JCP, mulai dari tema, karya yang akan dibawakan yang sesuai dengan tema tersebut, dan pemilihan para pemainnya.

Selain Anto Hoed, program tersebut juga turut dibuat bersama Aksan Sjuman, Budi Utomo Prabowo, dan Fafan Isfandiar.

Saat ini, ungkap Anto Hoed, ada sekitar 2300an kawan JCP yang setia mendukung orkestra kota ini. Namun angka tersebut di luar dari para pemainnya.

Komunitas Jakarta City Philharmonic (JCP). (Foto: Eva Tobing/JCP)
Komunitas Jakarta City Philharmonic (JCP). (Foto: Eva Tobing/JCP)

Nah, jika Anda adalah salah satu penggemar musik klasik dan ingin bergabung menjadi Kawan JCP, cukup mengisi formulir daring di website JCP, jcphilharmonic.id, sehingga Anda bisa tahu lebih awal mengenai konser orkestra ini lebih awal dan bisa melakukan reservasi online terlebih dahulu.

Baca Juga: Perjuangan Denada Dampingi Shakira Dijadikan Lagu

"Sedangkan bagi para pemain yang ingin ikut audisi, syarat bergabungnya, siapapun dan usia berapapun, asal mau terbuka dengan karya-karya musik klasik dan mau bersama-sama merintis terbentuknya ekosistem musik klasik di Jakarta," terangnya.

Anto Hoed berharap JCP dapat menjadi repertoar musik klasik dunia kepada masyarakat Jakarta pada khususnya, yang semakin memudahkan para pemain, pecinta, dan stake holder yang memiliki konsentrasi di musik klasik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI