Manfaatkan Minuman Smoothie Anda Jadi Masker, Bikin Kulit Lembap Alami

Silfa Humairah Utami
Manfaatkan Minuman Smoothie Anda Jadi Masker, Bikin Kulit Lembap Alami
Ilustrasi smoothies bisa jadi masker untuk dapatkan kulit lembab alami. (Shutterstock)

Kulit Lembap Alami dengan masker Smoothie, ini cara buatnya!

Suara.com - Tak hanya nikmat sebagai pelepas dahaga, smoothie juga bisa dijadikan masker untuk kulit lembap alami yang bisa hilangkan racun dari dalam tubuh.

Wajah pun jadi berseri san sehat merona jika dengan pemakaian rutin. Smoothie disebut dapat membuat kulit menjadi sehat dan lembap.

Salah satu yang bisa digunakan adalah buah stroberi. Sebab stroberi mempunyai banyak kandungan kolagen yang bisa menyehatkan kulit wajah.

Tak hanya buah-buahan, kita juga bisa menggunakan selai kacang untuk membuat smoothie yang enak dan dapat dijadikan masker wajah.

Baca Juga: Mengenal Double Cleansing, Langkah Penting agar Kulit Wajah Bersih dan Sehat

Selai kacang mengandung banyak omega 3 dan mengandung protein yang mampu meregenerasi dan menghidrasi kulit secara alami.

Jika ingin membuat selai kacang menjadi masker smoothie, kalian juga bisa menambahkan berries seperti stroberi, blackberry, dan lainnya. Buah-buahan ini mempunyai banyak kandungan vitamin C dan biotin yang dapat meningkatkan elastisitas kulit wajah.

Mempunyai kulit wajah yang elastis tentu saja merupakan kulit yang tidak mudah keriput dan mudah kendor.

Untuk membuat masker smoothie selai kacang dan berries, pertama-tama kalian harus menyiapkan beberapa bahan sederhana dulu. Siapkan satu cup susu almond tanpa gula, 1 sdm selai kacang natural organik, 1 cup rasberries segar, dan 1 cup strawberries segar.

Langkah pertama, masukkan semua bahan ke dalam blender. Haluskan bahan tersebut dengan kecepatan tinggi selama 1 menit atau sampai semua bahan halus dan tercampur dengan baik.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Sunscreen Harga Rp50 Ribuan, Murah tapi Kualitasnya Tak Murahan

Setelah selesai, sisihkan smoothie ke dalam wadah yang sudah disiapkan. Kemudian masker smoothie sudah siap diaplikasikan ke wajah.