Suara.com - Kisah anak kecil jualan cilok di Bintaro sampai larut malam viral di media sosial.
Anak kecil yang diketahui bernama Putra ini berjualan cilok demi bisa tetap bersekolah dan membiayai adik-adiknya.
BACA JUGA:
Salut, Ini Kisah Penyandang Disabilitas dan Transgender Berlatih jadi Barista
Baca Juga: Edho Zell Beli Semua Produk di Indomaret, Habis Segini
Salut, Kakek Ini Hobi Masak Makanan Porsi Jumbo untuk Anak Yatim
Kisah Sedih di Balik Kostum Badut Doraemon di Pantai, Dijamin Bikin Mewek
Orang tua Putra telah meninggal dunia, jadi dia berinisiatif untuk jualan cilok.
Dikutip Guideku.com dari Instagram @makassar _iinfo, ayah putra meninggal dunia karena terserang penyakit paru-paru.
Sedangkan ibunya meninggal dunia ketika melahirkan sang adik yang kini telah berusia delapan bulan.
Baca Juga: DJ Seksi Thailand Liburan ke Jawa Timur, Kagum Indahnya Bromo
Sekilas terlihat wajah ceria Putra saat melayani pelanggan yang membeli ciloknya.
Di usianya yang masih 12 tahun, Putra memiliki peran besar sebagai kakak dan bapak untuk adik-adiknya.
Putra sendiri terdaftar sebagai salah satu siswa SDN Sarmili di Tangerang Selatan.
Setiap harinya, Putra berjualan cilok di wilayah Pondok Aren, Bintaro.
Adik kecilnya dirawat oleh sang kakak.
Kakaknya pula yang membuat cilok untuk kemudian dijual Putra dengan menggunakan sepeda.
Kisah ini mendapatkan berbagai tanggapan dari warganet lewat kolom komentar.
''Semangat dek, kelak kau akan menjadi orang sukses, amin,'' ungkap salah seorang warganet.
''Calon orang sukses, amin,'' tulis warganet lainnya.
Kalau ketemu Putra, dibeli ciloknya ya!
GuideKu.com/Arendya Nariswari