Suara.com - Resep Rawon Daging Sapi, Begini Biar Bumbu Meresap.
Tidak ada yang bisa menolak menu Rawon Daging Sapi, khususnya anak-anak karena rasa manis daging dengan bumbu meresapnya.
Disantap dengan nasi, kerupuk, kecambah, dan telur asin, membuat santapan menu makan siang ini jadi mengenyangkan.
Menu rumahan ala @hanhanny ini bisa kamu contek dan langsung dipraktikkan di rumah.
Baca Juga: Fadli Zon Puji Wisudawan Cumlaude Unpad yang Skripsinya #2019GantiPresiden
Bahan:
1/2 kg daging sapi sandung lamur
1,5 liter atau secukupnya air untuk rebusan dan kuahnya
Minyak goreng secukupnya untuk menumis
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
3 cm kayu manis
2 batang daun bawang
2 batang daun seledri
Garam dan gula pasir secukupnya
Kaldu sapi bubuk secukupnya
Bumbu halus:
4 buah kluwak (pecahkan ambil dagingnya, rendam sebentar di air panas)
10 siung bawang merah
6 siung bawang putih
2 buah cabe merah besar buang bijinya
1 sdt ketumbar
2 batang sereh putihnya saja
2 cm jahe
4 butir kemiri
1 ruas Lengkuas
1 sendok makan air asam jawa
Cara membuat:
1. Bersihkan daging, potong sesuai selera,rebus dengan daun salam, daun jeruk, kayu manis sampai empuk.
2. Tumis bumbu halus sampai wangi
3. Masukanbumbu ke rebusan daging, lanjut didihkan sampai bumbu tercampur rata, beri garam, gula pasir,kaldu bubuk, cek rasa dan terakhir masukan irisan daun seledri dan daun bawang, didihkan sebentar lalu matikan api.
Santapan menu resep Rawon Daging Sapi ini Lebih enak Jika rawon sudah inap semalaman, dagingnya makin empuk dan meresap. Maknyus bikin makan makin lahap.
.
Baca Juga: Buat Puisi Doa yang Tertukar, Yenny Wahid Sebut Fadli Zon Akan Rugi