Lunadorii Tawarkan Pengalaman Belanja ala Masa Kini

Senin, 11 Februari 2019 | 21:16 WIB
Lunadorii Tawarkan Pengalaman Belanja ala Masa Kini
Lunadorii tawarkan konsep belanja modern yang menggabungkan online dan offline. (Suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lunadorii Tawarkan Pengalaman Belanja ala Masa Kini

Berbelanja perlengkapan kecantikan dan perawatan kulit sudah tak lagi dijadikan sebagai cara menghabiskan waktu tetapi juga kebutuhan.

Dan bila Anda termasuk orang yang berpikir demikian, tidak ada salahnya untuk mengunjungi gerai Lunadorii di kawasan Pacific Place, Jakarta Selatan.

Di sana, Anda berkesempatan untuk merasakan revolusi gerai kecantikan dengan pengalaman berbelanja yang unik, modern dan tentu saja, lebih simpel.

Baca Juga: Ibu dan Ayah Guru Nur Khalim Nangis Lihat Anaknya Dilecehkan Siswa

Berkolaborasi dengan JD.ID, Lunadorii menghadirkan toko virtual pertama di Indonesia yang fokus menawarkan produk kecantikan dan kesehatan kulit dengan mengusung konsep online to offline (O2O) shopping experience.

Di gerai terdebut, konsumen dapat berbelanja dengan cara memindai kode QR pada toko virtual yang akan terhubung langsung pada aplikasi JD.ID.

Dengan konsep online to offline shopping experience, konsumen juga dapat menemukan lebih banyak koleksi brand lokal dan internasional.

"Gerai ini ingin menunjukkan pada konsumen bahwa produk lokal dan internasional setara. Tapi kami di sini juga bukan hanya ingin menjual produk tapi jugq mengajak komunitas-komunitas untuk belajar mengenai kesehatan kulit, kata COO Lunadorii, Dina Dinata di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin, (11/2/2019).

Lunadorii tawarkan konsep belanja modern yang menggabungkan online dan offline. (Suara.com/Risna Halidi)
Lunadorii tawarkan konsep belanja modern yang menggabungkan online dan offline. (Suara.com/Risna Halidi)

Selain itu, konsumen juga akan lebih dimudahkan dalam bertransaksi karena dapat langsung menggunakan aplikasi JD.ID, dengan begitu, konsumen dapat melakukan pembayaran non-tunai yang aman.

Baca Juga: Tenda Pelaminan di Jakbar Roboh, Pengantin dan Tamu Tercebur Kali

Menurut BDM JD.ID, Eyvette Thung, salah satu keunggulan lain berbelanja dengan konsep online to offline (O2O) shopping experience adalah tawaran harga yang lebih menarik.

"Pertama kita bisa melihat dan membeli produk perawatan kulit hanya dengan melihat layar. Kedua ada penawaran harga khusus. Misal produk Kanebo dan SK II memiliki harga spesial sampai diskon 20 persen," kata Thung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI