Peduli Lingkungan, KFC Bangun Instalasi Sampah Laut di Serpong

Jum'at, 08 Februari 2019 | 18:19 WIB
Peduli Lingkungan, KFC Bangun Instalasi Sampah Laut di Serpong
Pameran sampah bertajuk KFC Untuk Laut Indonesia kampanyekan isu sampah plastik bagi lingkungan. (Suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Peduli Lingkungan, KFC Bangun Instalasi Sampah Laut di Serpong

Berbagai cara dilakukan untuk meningkatkan kesadaran terhadap lingkungan, salah satunya melalui pembuatan instalasi edukasi mengenai kondisi laut dan sampah di Indonesia yang berada di KFC Paramount Serpong, Tangerang.

Bertajuk "KFC Untuk Laut Indonesia", pameran 'sampah' tersebut dibuka untuk umum mulai dari 2 Februari dan akan berakhir pada 3 Maret 2019 nanti.

Di dalam instalasi edukasi nantinya, pengunjung dapat melihat aneka sampah yang dihasilkan oleh manusia mulai dari sampah botol, sampah plastik dan sampah sedotan.

Baca Juga: Kembali ke Politik, Ahok Resmi Jadi Kader PDIP

Ketiga jenis sampah tersebut dipajang dengan cara digantung laiknya sampah-sampah yang mengambang di lautan lepas.

Hadir pada acara di KFC Paramount Serpong, penyelam sekaligus penggagas komunitas Divers Clean Action, Swietenia Puspa yang menjelaskan bagaimana sampah laut tidak hanya berdampak pada ekosistem laut tetapi juga mahluk hidup di darat termasuk bagi kesehatan manusia.

"Sampah laut yang terurai menjadi kecil akan dimakan ikan, lalu ikan dimakan manusia. Tanpa sadar kita telah memakan sampah," kata Swietenia di Serpong, Tangerang, Jumat, (8/2/2019).

Menurut General Manager Marketing PT Fast Food Indonesia Tbk, Hendra Yuniarto, instalasi tersebut merupakan bentuk komitmen KFC Indonesia terhadap lingkungan.

Pameran sampah bertajuk KFC Untuk Laut Indonesia kampanyekan isu sampah plastik bagi lingkungan. (Suara.com/Risna Halidi)
Pameran sampah bertajuk KFC Untuk Laut Indonesia kampanyekan isu sampah plastik bagi lingkungan. (Suara.com/Risna Halidi)

Untuk itu, pihaknya terus menggalakkan gerakan tolak sedotan sekali pakai melalui program #NoStrawMovement yang sudah dimulai sejak Mei 2017 lalu.

Baca Juga: Adi Saputra Ditangkap Polisi, Netizen: Detik-detik Avengers Nangis

Gerakan lain yang tengah dijalankan yaitu #BudayaBeberes, juga diharapkan mampu membiasakan konsumen KFC melakukan pemilahan sampah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI