Kirim Surat ke Disney, Gadis Ini Minta Karakter Princess Berkacamata

Selasa, 05 Februari 2019 | 09:07 WIB
Kirim Surat ke Disney, Gadis Ini Minta Karakter Princess Berkacamata
Ilustrasi puteri Disney (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang gadis berusia 9 tahun mengirim surat ke Disney. Ia melayangkan protes karena menurutnya semua princess atau putri Disney tidak ada yang memakai kacamata.

Gadis bernama Lowri Moore itu rupanya mempertanyakan, apakah gadis berkaca mata tidak cukup cantik untuk memerankan karakter putri? Sementara dirinya merupakan anak yang sehari-hari memakai kaca mata.

Dilansir dari Metro, Lowri telah mengenakan kacamata sejak 1 tahun. Selama menonton tayangan Disney, ia mengamati hanya karakter geeks yang mengenakan kacamata di setiap film.

Oleh karena itu, selama ini ia memilih bermain putri-putrian tanpa kacamatanya. Padahal, tanpa kacamata, matanya tidak bisa melihat dengan jelas.

Baca Juga: Dituding Lalai Soal Tsunami Banten, 4 Warga Bakal Gugat Presiden Jokowi

"Ketika saya masih kecil, saya melepas kacamata untuk bermain princess dengan saudara perempuan saya, meskipun saya tidak bisa melihat jelas tanpa kacamata," ujarnya seperti dilansir dari Dewiku.

Namun, seiring berjalannya waktu, dia belajar untuk menerima dirinya dan tidak membutuhkan pengakuan apa pun dari media mainstream. Hanya saja, Lowri tetap ingin mewakili perasaan gadis-gadis lain yang memakai kaca mata seperti dirinya.

"Saya ingin menulis surat agar ada perubahan. Saya tidak ingin gadis lain berpikir seperti yang pikirkan," katanya.

Lowri yang sangat suka dengan tokoh Belle ini ingin gadis-gadis lain menyadari hal yang sama.

"Saya sekarang sudah besar, saya tahu bahwa saya cantik dengan kacamata, tapi saya merasa kasihan pada gadis-gadis kecil yang mungkin belum menyadari hal itu," lanjutnya.

Baca Juga: Indonesia Menuju Broadway, Seniman Muda pun Muncul di New York

Orangtuanya, Cyrilyn Brad, adalah pendiri rumah amal anak-anak Operation Orphan dan sangat bangga dengan ide putri mereka.

"Kami selalu memastikan dia tahu bahwa dirinya cantik luar dalam, dan bahwa kacamata tidak ada bedanya dengan penampilannya. Dia sangat baik dan peduli pada semua orang, oleh karena itu dia berharap surat itu tidak luput dari perhatian bagi semua gadis kecil lainnya," ujar Cyrilyn.

Lowri sekarang sedang menanti pihak Disney untuk membalas suratnya, dan tentunya menciptakan karakter yang lebih beragam yang mewakili perempuan dan lelaki di kehidupan di dunia nyata. (Yasinta Rahmawati)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI