Haru, Lelaki Tanam 5 Juta Pohon untuk Mengenang Kepergian Orang Terkasih

Selasa, 29 Januari 2019 | 16:38 WIB
Haru, Lelaki Tanam 5 Juta Pohon untuk Mengenang Kepergian Orang Terkasih
Manusia Pohon dari Uttarakhan meninggal dunia setelah menanam 5 juta pohon. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Haru, Lelaki Tanam 5 Juta Pohon untuk Mengenang Kepergian Orang Terkasih

Dunia selalu kekurangan sosok yang mengabdikan hidupnya untuk melestarikan lingkungan. Belum lama ini, salah satu pahlawan lingkungan yang sudah menanam 5 juta pohon meninggal dunia.

Tidak banyak yang tahu mengenai Vishweshwar Dutt Saklani. Tapi di kampung halamannya, India, lelaki yang meninggal dunia pada 18 Januari 2019 lalu itu memiliki julukan sebagai Manusia Pohon dari Uttarakhan.

Ya, Saklani mendedikasikan hidupnya untuk menanam pohon dan melakukan gerakan konservasi lingkungan. Diprediksi, Saklani telah menanam sekitar 5 juta pohon dan mengubah kampung halamannya yang tadinya tandus dan gersang menjadi rimbun laiknya hutan.

Baca Juga: 3 Malam Mimpi Bertemu Yesus, Ovi Sovianti Putuskan Pindah Agama

Vishweshwar Dutt Saklani memiliki cinta yang begitu besar pada pohon-pohon yang ia tanam. Tak jarang ia menganggap pohon sebagai anak-anaknya, atau sosok terdekatnya.

Tapi apa dasar di balik tindakan itu semua? Dikisahkan oleh saudara Saklani, semua berawal ketika kakak dari Saklani bernama Nagendra Dutt Saklani meninggal dunia.

Berduka karena kakak tercinta meninggal dunia, Saklani kerap melarikan diri ke hutan dan menanam pohon untuk mengenangnya.

Kemudian pada 1958, istri pertamanya juga meninggal dunia dan membuat Saklani kembali menyepi ke hutan.

Jadi bisa dikatakan, menanam pohon adalah cara Saklani mengenang kepergian kakak dan istrinya.

Baca Juga: Pindah Agama, Ovi Sovianti Masih Komunikasi dengan Ibu

Beberapa jenis pohon yang berhasil ia tanam adalah rhododendron, buran, semal, bhimal, pohon jambu, dan pohon favoritnya sepanjang masa, Oak Himalaya.

"Dia kadang bilang bahwa dirinya tidak memiliki sembilan anak melainkan t0 juta anak," kata salah satu putra si manusia pohon, Santosh Swaroop Saklani kepada Indian Express.

Pada 1986, lelaki yang telah menghijaukan lahan seluas 120 hektar tersebut diberi penghargaan Indira Priyadarshani Award karena dedikasinya selama ini terhadap pelestarian lingkungan.

Selamat jalan Saklani, semoga ada penerus pegiat lingkungan seperti diri Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI