Ini Aturan Berkendara Unik Buat Anggota Keluarga Kerajaan Inggris

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 28 Januari 2019 | 12:13 WIB
Ini Aturan Berkendara Unik Buat Anggota Keluarga Kerajaan Inggris
Meghan Markle (kiri) bersama sang suami, Pangeran Harry. [Paul ELLIS / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa waktu lalu, media sempat heboh dengan tindakan Meghan Markle atau The Duchess of Sussex yang menutup pintu mobilnya sendiri saat menghadiri pembukaan pameran di Royal Academy of Arts. Sebagai anggota keluarga kerajaan, Meghan tidak seharusnya melakukan hal seperti menutup pintu mobil sendiri saat berkendara.

Kenapa hal tersebut tidak boleh dilakukan? Dilansir dari Fox News, staf keamanan kerajaan menyebut bahwa ada aturan berkendara unik yang diterapkan untuk seluruh anggota keluarga kerajaan karena alasan keamanan.

Istri Pangeran Harry ini telah diperingatkan polisi untuk tidak menutup pintu mobilnya sendiri demi menghindari serangan. Apalagi mengingat Meghan dan Pangeran Harry sempat menghadapi ancaman serangan dari sayap kanan. Itulah sebabnya anggota kerajaan tak boleh menutup pintu mobil sendiri saat melakukan perjalanan.

Aturan berkendara lain yang unik adalah saran untuk tidak mengenakan sabuk pengaman. Lho? Iya, dikatakan seorang mantan petugas perlindungan kerajaan, Simon Morgan, ia mengungkapkan alasan Meghan Markle dan Kate Middleton seringkali terlihat tak memakai sabuk pengaman saat berada di mobil. Ternyata, mereka tak pernah memakai sabuk pengaman untuk menghindari kerutan pada pakaian mereka.

Baca Juga: Suami Menangis Emily Blunt Raih Penghargaan SAG Awards

Tapi ternyata tak hanya itu alasannya. Menurut Simon, masalah perlindungan dan keamanan bagi anggota keluarga kerajaan adalah hal yang sangat unik dan ada banyak wilayah abu-abu tentang hal ini. "Terkadang, keluarga kerajaan tak perlu memakai sabuk pengaman untuk keselamatan diri. Ini untuk memudahkan mereka melarikan diri jika berada dalam keadaan darurat," katanya. Hmm, ribet juga ya jadi anggota keluarga kerajaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI