Spa Pakai Daun Pisang, Perempuan Ini Bagikan Tren Perawatan Unik

Rabu, 23 Januari 2019 | 20:00 WIB
Spa Pakai Daun Pisang, Perempuan Ini Bagikan Tren Perawatan Unik
Perawatan kecantikan Spa daun pisang. (Twitter/Goth is Thot)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pecinta kuliner tradisional pasti tahu, kalau ada ikan dibungkus daun pisang maka jadinya ikan pepes. Tapi, bagaimana kalau manusia yang dibungkus daun pisang? Ini tak lain untuk perawatan kecantikan, tren spa baru.

Nah, kamu nggak akan menyangka kalau trend perawatan kecantikan kini semakin tak biasa. Ya, baru-baru ini video di media sosial menampakkan tren perawatan kecantikan terbaru menggunakan daun pisang.

Dalam video tersebut terlihat daun pisang digunakan untuk membungkus tubuh manusia. Netizen yang melihat video tersebut sontak langsung membayangkan makanan tradisional pepes ikan.

Pemilik akun Twitter Ghot is Thot dengan senang hati berbagi video viral ini. Video singkat itu memperlihatkan step by step spa daun pisang yang diklaim berasal dari Thailand. Dari video yang beredar, tampak bula penggunaan bahan-bahan rempah yang juga ada dalam bumbu unuk membuat pepes.

Awalnya badan akan dibaluri dengan masker racikan yang terbuat dari kunyit. Sekilas, masker yang dibalur pada permukaan kulit ini terlihat seperti mentega, lho.

Baca Juga: Ini Doa Jokowi di Ultah Megawati yang ke-72

Lalu, setelah semua permukaan kulit rata dibaluri masker kunyit, badan akan ditutupi dengan lembaran daun pisang yang diklaim bermanfaat memperbaiki sirkulasi darah dan metabolisme tubuh.

Setelah badan terbungkus sempurna dengan daun pisang, selanjutnya dikukus. Yup, ini nggak becanda lho, tubuh akan disteam dengan bantuan penutup khusus yang bentuknya mirip keranda dan hanya menyisakan bagian kepala untuk bernafas.

Setelah dikukus beberapa saat, maka kukusan alias keranda diangkat dan daun yang menempel akan dibuka dari tubuhmu.

Begitulah langkah-langkah melakukan treatment spa daub pisang. Meski terlihat seperti membuat makanan, ternyata ada juga manfaatnya untuk perawatan kecantikan. (Rima Suliastini)

Baca Juga: Kasus Suap, Eks Kalapas Sukamiskin Izinkan Setya Novanto Bikin Saung Mewah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI