Benar saja, si kucing telah tinggal di apartement tersebut sejak Juli 2018 lalu dan pemilik rumah biasa memberi makan setiap hari.
Victoria juga biasa datang untuk mengunjungi dan tinggal bersama mereka setiap kali dia pulang dari kampus.
Berita tentang dua kucing yang hidup di apartemen sewaan di salah satu pasar properti paling mahal di Amerika Serikat menyebabkan kontroversi secara online.
Banyak orang mengatakan bahwa hewan peliharaan itu penting, tapi fakta kalau ada ribuan orang hidup di jalanan telah membuat cerita ini sulit untuk masuk ke nalar.
Baca Juga: Viral ART Tak Diajak Makan Majikan, Ini yang Sebenarnya Terjadi
"Walaupun cerita ini lucu, ini benar-benar menyoroti ketidakadilan yang luar biasa di Silikon Valey. Ada ribuan orang di jalan-jalan, dan Anda membayar untuk memastikan bahwa kucing Anda memiliki tempat tinggal," kata Jennifer Loving, CEO Destination Home, sebuah organisasi yang memerangi tuna wisma di Santa Clara County.
Victoria Amith, si pemilik kucing menyadari bagaimana situasi tersebut. Ia memperjelas bahwa ini adalah solusi sementara dan ia berencana untuk membawa Tina serta Louise bersamanya segera setelah ia mendapatkan rumah sendiri.
Bagaimana dengan Anda, apakah rela menyewa apartemen khusus untuk dijadikan kandang kucing?