Suara.com - Kelewat hemat, pasangan ini mencari makanan di tempat sampah.
Ada banyak cara untuk menghemat uang. Namun, pasangan kekasih ini memilih cara yang tidak konvensional. Mereka memutuskan mencari makanan dari tempat sampah agar lebih hemat.
Dilansir dari Metro, Ranae Scott, wanita asal California, Amerika, selalu menjalani gaya hidup penuh petualangan. Dia memutuskan menjadi pemanjat tebing penuh waktu pada 2015.
Ranae telah tinggal di sebuah van selama dua tahun bersama kekasihnya, Yoav. Keduanya mendapatkan makanan gratis dari tempat sampah.
Baca Juga: Ingin Menyimak Bus Travel yang Keren ? Silakan Menuju ...
Semuanya bermula pada Juni 2015. Saat itu ia diperkenalkan pada dumpster diving, penyelamatan limbah di tempat sampah besar untuk menemukan barang yang berpotensi bermanfaat.
Sejak itu, mereka tinggal di sebuah van. Ranae dan Yoav sudah melakukan perjalanan ke lebih dari sepuluh negara hingga kini, termasuk Washington, Oregon, Idaho, Utah, Wyoming, Dakota Selatan, California, Nevada, Illinois, Kentucky dan Texas.
Gaya hidup ini membuat mereka menjadi lebih sadar akan bahaya yang ditimbulkan limbah terhadap lingkungan.
Hobi mencari makanan di tempat sampah bisa bisa menghemat sekitar USD 200 atau Rp 2,8 jutaan sebulan hanya untuk makanan. Cara hidupnya yang super hemat itu telah membantunya memusatkan perhatian dan tabungannya untuk bepergian dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan di luar ruangan.
Saat memulai gaya hidup antimainstream tersebut, banyak orang yang memandang negatif. Namun melihat banyak makanan layak yang terus-menerus terbuang, ia tak mau peduli dengan omongan orang.
Baca Juga: Prinker, Gadget Canggih untuk Bikin Tato Temporer
''Tidak hanya untuk menghemat uang, tetapi sebagai semacam sikap etis. Mengapa saya harus membeli makanan ketika begitu banyak dalam perjalanan ke TPA? Mengapa saya tidak membantu semua orang (termasuk saya sendiri), dan sedikit meringankan sampah itu?'' kata dia.
Makanan yang dia dapat dari tempat sampah ternyata tidak hanya untuk makan dirinya sendiri dan sang kekasihnya. Ranae menjelaskan bahwa mereka juga berbagi makanan itu kepada orang lain.
(Dewiku/Yasinta Rahmawati)