Asyik, Bulu Mata Bisa Lentik Tanpa Penjepit

Rabu, 16 Januari 2019 | 15:13 WIB
Asyik, Bulu Mata Bisa Lentik Tanpa Penjepit
Ilustrasi bulu mata lentik. (Unsplash/Haley Rivera)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Katanya, mata adalah jendela jiwa. Tak heran kalau mata kerap mendapat perhatian lebih saat perempuan berdandan. Tak sekadar memulas eye shadow di kelopak mata, tapi juga merapikan alis dan melentikkan bulu mata.

Punya bulu mata lentik memang dambaan setiap perempuan, sampai-sampai kurang afdol rasanya jika ritinitas berdandan tak diakhiri dengan menjepit bulu mata dan memulas maskara. Tapi perkembangan teknologi saat ini membuat Anda tak perlu lagi repot melakukan itu semua, berkat perawatan lash lift yang efektif membuat bulu mata lentik tanpa penjepit.

Perawatan ini sifatnya semi permanen, bertujuan mengeriting bulu mata sehingga tampak lentik meski tak menjepitnya dengan penjepit bulu mata. Prosesnya yang cepat dan tidak menyakitkan membuat perawatan ini semakin populer.

Dilansir dari Huffpost, perawatan ini berbeda dengan ekstensi bulu mata yang dilakukan dengan menyisipi bulu mata palsu pada sela bulu mata asli di garis bulu mata untuk menciptakan tampilan yang tebal. Lash lift lebih seperti membuat bulu mata Anda terangkat dan melengkung. Tetapi tidak menggunakan formula keras seperti yang digunakan untuk mengeriting rambut, lho. Obat yang digunakan untuk lash lift tentu lebih lembut, demikian menurut Courtney Buhler, CEO dan pendiri Sugarlash PRO.

Baca Juga: Apa Saja Produk untuk Membuat Make up Yoga Skin? Baca Ini

Sebelum memulai proses lash lift, Angela Cordi, seorang penata rias dan teknisi bulu mata di Toronto, mengatakan kalau area mata dan bulu mata harus bebas dari makeup dan minyak. Kemudian, sebuah cetakan silikon atau pelindung kelopak mata ditempelkan di kelopak mata dengan menggunakan lem yang aman. "Itu satu-satunya bahan yang menyentuh kulit," tambah Cordi.

Dipandu oleh cetakan silikon tersebut, bulu mata Anda kemudian akan dikeriting di atas cetakan, dan dibuat melengkung ke atas dan ke luar. Tapi, perawatan ini hanya berlaku untuk bulu mata bagian atas, ya.

"Setelah semua helai bulu mata menempel di atas cetakan, kami akan memisahkannya dan mengoleskannya dengan cairan perming," tambah Cordi.

"Cairan perming diaplikasikan pada akar bulu mata, serta di antara akar dan bagian tengah bulu mata. Anda harus menunggu sekitar 10 hingga 15 menit," ujar dia.

Namun Buhler mengatakan, lamanya proses tergantung pada ketebalan bulu mata Anda.

Baca Juga: Dicecar Luna Maya soal Foto Mesra dengan Ariel, Chika Jessica Kikuk

Anda juga bisa request seberapa lentik bulu mata yang Anda inginkan, karena salon biasanya memiliki berbagai bentuk dan ukuran cetakan, tambah Buhler. Usai melakukan perawatan, hindari membasahi bulu mata selama 24 jam. Dan, Anda pun akan terbebas dari rutinitas menjepit bulu mata selama kurang lebih enam hingga delapan minggu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI