Manfaat Minyak Zaitun untuk Perempuan

Selasa, 15 Januari 2019 | 17:30 WIB
Manfaat Minyak Zaitun untuk Perempuan
Ilustrasi minyak zaitun sangat bermanfaat untuk perempuan. [shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manfaat minyak alami yang diekstrak dari zaitun memiliki sejuta kelebihan yang dapat dirasakan, salah satunya adalah menopang fungsi hormon yang sangat bisa dirasakan oleh semua perempuan.

Ya, inilah yang disampaikan oleh nutrisionis Emilia Achmadi. Menurutnya, minyak yang berasal dari negara Turki ini bisa mencegah berbagai masalah hormonal, mulai dari rambut rontok, emosi tidak stabil, masalah tidur, perubahan kulit, hingga gusi dan gigi, khususnya saat masa menopause.

"Menopause sebagai seorang perempuan itu tidak bisa dicegah. Makanya selama ini dianggap ketakutan terbesar. Tapi kalau kita punya diet yang sehat seperti lemak tak jenuh tunggal dari minyak zaitun, dia mempunyai kemampuan untuk menopang fungsi hormon," ujar dia saat ditemui dalam diskusi gaya hidup lebih sehat bersama Bertolli di Jakarta, Selasa (15/1/2019).

Sehingga semua perubahan tubuh saat menopause seperti di atas, tidak dirasakan oleh perempuan atau paling tidak bisa memperlambat prosesnya.

Baca Juga: Pakai Narkoba, Artis Asal Jepang Dibekuk Polisi di Bali

Selain memiliki fungsi penting untuk menopang hormon, minyak zaitun juga bisa melancarkan penyaluran vitamin A, D, E dan K ke dalam tubuh.

"Karena vitamin-vitamin ini hanya bisa diserap kalau ada lemak di dalam tubuh. Jadi bisa bermacam manfaat lagi, seperti Vitamin A yang berkaitan awet muda, pelibatan fungsi saraf, Vitamin D buat tulang, Vitamin E untuk kecantikan dan mencegah kanker kulit serta Vitamim K untuk pembekuan darah," pungkasnya.

Jadi manfaat minyak zaitun cukup bermanfaat dikonsumsi khususnya untuk perempuan lho, kamu harus coba nih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI