Kini publik ramai-ramai membuat petisi menuntut pihak AKS untuk meminta maaf kepada penyanyi dengan nama panggung Mahohon itu.
Tagar #justiceforMahohon pun bergema di media sosial Twitter.
Sementara itu, pihak AKS telah memberikan tanggapan terkait insiden pelecehan yang dialami Maho Yamaguchi. Mereka membantah semua tuduhan. Mereka juga membantah soal kecurigaan adanya sesama personel NGT48 atau AKB48 yang membocorkan alamat rumah Maho Yamaguchi.
NGT48 adalah group idol Jepang tempat Maho Yamaguchi bernaung yang dibentuk pada Januari 2015. Group idol ini tampil di NGT48 Theater, Mall LoveLa2, Niigata, Chubu, Jepang.
Baca Juga: Koleksi Video Porno Anak, Oknum Dokter Ini Dilaporkan Istrinya ke Polisi
Maho Yamaguchi sendiri adalah bagian dari tim G dari NGT48 dengan posisi sebaga kapten.
(DewiKu.com/Kintan Sekarwangi)