Suara.com - Seorang barbershop atau tukang cukur asal Moskow, Rusia, mendapat sorotan luas karena mencuci rambut pelanggannya bukan dengan shampo melainkan sebotol sampanye yang mahal. Wow!
Dia adalah Vilen Knudaverdyan, yang mengaku kalau semua berawal saat ia ingin membuat lelucon dengan mencuci rambut kawannya sendiri dengan sampanye.
Bukan merasa terganggu, sahabat dari Vilen tersebut malah menyukai hasil akhir dari keramas menggunakan sampanye.
Kini, Vilen memasang tarif bagi siapapun yang ingin merasakan mencuci rambut dengan sampanye.
Baca Juga: Ade Armando Klaim Pegang Bukti Chat Mesum Eks Petinggi BPJS ke Amel
"Efeknya fantastis, orang-orang merasa seperti mereka menjalani kehidupan mewah. Ini sangat populer dan beberapa pelanggan kami bahkan membawa botol sampanye mereka sendiri ke toko," kata Vilen dalam sebuah wawancara dengan Caters News seperti melansir Odditycentral.
Lalu, bagaimana tutorial membersihkan rambut dengan sampanye?
Kata Vilen, prosesnya cukup mudah. Hal pertama yang harus dilakukan adalah membasuh rambut dengan air hangat, lalu secara perlahan sampanye dituangkan ke rambut secara perlahan sambil dipijat pelan-pelan.
Kalian mau coba keramas mewah dengan Sampanye? rambut kira-kira rusak tidak ya?
Baca Juga: Minim Persiapan, Paracyling Sabet Lima Medali di ATC 2019