Suara.com - Gunung berapi Stromboli, diketahui selalu melepaskan asap dan fragmen lava setiap 20 sampai 40 menit. Gunung berjuluk Mercusuar dari Mediterania ini diketahui selalu meletus dengan konstan selama lebih dari 20 000 tahun.
Mengutip Volcano Discovery, dengan ketinggian 924 meter, Gunung Stromboli menjadi salah satu gunung berapi paling aktif di Italia. Meski berbahaya, Gunung Stromboli kerap dijadikan destinasi wisata karena pemandangan lava yang terlihat cantik kala disimak dari kejauhan di malam hari.
Atraksi lava ini menyedot perhatian tidak sedikit wisatawan dari seluruh penjuru dunia. Tak heran gunung ini dijuluki 'Mercusuar Mediterania', sang nyala api di laut lepas Mediterania.
Para wisatawan dapat menggunakan perahu menyisir lautan untuk dapat menyimak lamat-lamat kemegahan Gunung Stromboli.
Baca Juga: Namanya Sempat Disebut Penyebar Hoaks, Timses Prabowo Diminta Tak Diam
Kita bahkan dapat menikmati pesona Stromboli sejauh 250 meter dari kawah aktifnya. Konon, titik ini cukup aman, meski tetap harus berhati-hati dengan segala kemungkinan terburuknya. Tak heran, gunung ini merupakan salah satu destinasi wisata favorit para fotografer lanskap alam.
Tak hanya pesona lava, para wisatawan juga dapat menikmati keindahan pantai dan vegetasi hijau di Stromboli.
Di sekitar gunung ini bermukim tiga desa, San Bartolo, San Vincenzo lalu Ginostra dengan total penduduk sekitar 750 jiwa.
Nah, jika Anda sedang ke Italia, coba melihat sensasi lava pijar menari di gunung Stromboli.
Baca Juga: Bukan Ismed Sofyan, Ini Dia Kapten Persija Jakarta untuk Musim 2019