Baik Bakso Malang dan Cuanki ternyata punya isian beda lho, travelers.
Banyak yang bilang kalau isian Cuanki ini lebih bervariasi dibandingkan Bakso Malang.
Kenyatanya isian Bakso Malang ini lebih lengkap dengan bakso halus, bakso urat, bakso goreng, siomay kukus, kekian, tahu goreng, tahu kukus serta pangsit goreng, mi kuning.
Sedangkan Cuanki sendiri memiliki isian bakso halus, siomay kukus, siomay goreng, tahu goreng serta tahu rebus.
Wah, perbedaan Bakso Malang dan Cuanki ini ternyata sebenarnya banyak ya.
Eits, tapi dua-duanya sama-sama bikin nagih kan?
Nah, kalau travelers sendiri lebih suka yang mana nih, Bakso Malang atau Cuanki khas Bandung?
GUIDEKU.com/Arendya Nariswari
SUMBER: Guideku.com