Suara.com - Tak semua orang pandai bergaul dan bersosialisasi dengan orang lain. Ini karena mereka kurang percaya diri atau cenderung memiliki sifat pemalu.
Dilansir dari HelpGuide, berikut beberapa saran dari Counseling Center North Dakota State University untuk bersosialisasi. Orang yang punya sifat pemalu juga bisa punya lebih banyak teman.
1. Selalu berpikir dan bersikap positif
Penuhi dulu benakmu dengan pikiran positif. Jangan takut ditolak atau pesimis tidak akan mendapat teman. Dengan berpikiran positif, kepercayaan diri dan mood yang baik akan terbangun. Jangan lupa tunjukkan sikap ramah agar orang tidak malas mendekatimu.
2. Santai
Bersikaplah santai karena ini akan membuatmu terlihat lebih mudah didekati dan diajak berteman serta terbuka dengan segala kemungkinan.
3. Jadi diri sendiri
Jika ingin menemukan teman yang tulus dan tidak ingin memanfaatkanmu, penting sekali menunjukkan jati diri. Jangan pura-pura jadi orang lain karena itu melelahkan dan lambat laun orang sekitarmu akan menganggapmu palsu.
4. Ketahui teman seperti apa yang ingin dimiliki
Mengetahui jenis orang yang ingin diajak berteman akan mempermudah kamu menemukan mereka. Jika memang ingin punya lebih banyak teman yang suka dunia film, bergabunglah dengan komunitas film dan lainnya yang berada di bidang yang sama.