Suara.com - Lazimnya tarif diberlakukan saat seseorang mengunjungi objek wisata. Namun di kota Venesia, Italia, turis yang berkunjung dan ingin masuk kota pun sudah dikenakan tarif.
Mulai tahun 2019, pemerintah Venesia akan menerapkan tarif khusus bagi siapapun yang mengunjungi kota wisata terpopuler di Italia tersebut.
Kebijakan ini berlaku bagi turis yang mengunjungi Venesia meski hanya sebentar dan tidak menginap.
Pemerintah Venesia rencananya akan memungut biaya sekitar 2,5-5 Euro atau sekitar Rp 40 ribu hingga Rp 66 ribu per orang untuk tarif khusus tersebut.
Baca Juga: Sandiaga: Keuangan Negara Kini Defisit Rp 109 Triliun, Utang Rp 5 Ribu T
Sementara saat puncak musim liburan di mana turis sangat banyak, tarif yang dikenakan sekitar 10 Euro atau sekitar Rp 165 ribu per orang.
Kebijakan baru ini disebut dilakukan untuk menanggapi lonjakan turis di salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO yang terancam kelestariannya akibat overtourism tersebut.
Membludaknya kunjungan turis setiap tahunnya juga berimbas pada meroketnya biaya hidup di Venesia bagi warga lokal.
Bahkan sebab hal ini, banyak warga lokal yang meninggalkan Venesia dan memilih tinggal di kawasan ramah huni lainnya di Italia.
Bagaimana dengan kamu? Siap bayar tarif saat berlibur ke Venesia?
Baca Juga: Awal Tahun, Rumah Sakit Dekat Mapolres Cilacap Diteror Bom Palsu
Guideku/Aditya Prasanda