Aturan Merokok Makin Ketat, Baru Disulut Meski Belum Dihisap Sudah Didenda

Dany Garjito Suara.Com
Senin, 31 Desember 2018 | 09:48 WIB
Aturan Merokok Makin Ketat, Baru Disulut Meski Belum Dihisap Sudah Didenda
Ilustrasi merokok. (Unsplash/Jaroslav Devia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Merokok di tempat umum telah dilarang di berbagai negara, termasuk di banyak fasilitas publik di Indonesia. Tapi sayangnya, larangan merokok di tempat umum di Indonesia dirasa belum efektif. Berbagai faktor turut mempengaruhi larangan tersebut belum efektif, seperti misal kurangnya pengawasan.

Tapi larangan merokok di tempat umum sangat efektif di negara yang satu ini. Tidak main-main, mereka punya pengawasan yang sangat ketat terhadap kawasan bebas rokok yang ada.

Dilansir Guideku.com dari laman Asiaone, Singapura mengumumkan bahwa kawasan Orchard Road akan segera menjadi kawasan bebas rokok.

Walaupun aturan ini baru akan berlaku tanggal 1 Januari nanti, namun pihak berwenang di Singapura sudah menyiapkan sederet tindakan untuk memastikan agar tak ada warga ataupun turis yang melanggar.

Bandara Changi, Singapura [shuterstock]
Bandara Changi, Singapura [shuterstock]

Orchard Road memang dikenal sebagai kawasan yang senantiasa ramai dipadati turis dan warga.

Demi kenyamanan mereka, Singapura pun memutuskan untuk membuat Orchard Road ini menjadi kawasan yang benar-benar bersih dari asap rokok.

BACA JUGA: Aneh, Orang Meninggal Dilarang Dikubur di Kota Ini

Salah satu hal yang Singapura lakukan adalah menyingkirkan semua area merokok di restoran yang ada di Orchard Road.

Sebagai gantinya, Singapura akan menyediakan 40 ruangan khusus merokok yang dapat digunakan oleh para perokok.

Kawasan pariwisata Singapura. (shutterstock)
Kawasan pariwisata Singapura. (shutterstock)

Tidak hanya itu, aturan baru ini menyatakan bahwa memegang rokok yang sudah tersulut di kawasan Orchard Road juga dilarang.

Menurut NEA atau National Environment Agency di Singapura, rokok yang sudah tersulut dapat mengeluarkan asap yang berbahaya bagi kesehatan meski si perokok sama sekali belum menghisapnya.

BACA JUGA: Wagelaseh, Supermarket Berkonsep Roboshop Pertama Hadir di Singapura

Singapura juga akan memasang kamera CCTV di kawasan Orchard Road untuk mengawasi kemungkinan terjadinya pelanggaran.

Turis pun juga akan diberi peringatan mengenai kawasan bebas rokok di Orchard Road ini melalui informasi yang dibagikan di Changi Airport, Singapore Cruise Centre, dan Marina Bay Cruise Centre.

Jadi, bagi Anda yang merokok dan mau liburan ke Singapura khususnya Orchard Road, jangan sampai melanggar aturan baru ini, ya!

Guideku.com/Amertiya Saraswati

SUMBER : Guideku.com

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI