Kaya Raya, Pria Ini Nikahkan Ratusan Pasangan Setiap Tahun

Jum'at, 28 Desember 2018 | 20:15 WIB
Kaya Raya, Pria Ini Nikahkan Ratusan Pasangan Setiap Tahun
Ilustrasi Menikah atau pernikahan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melimpahnya kekayaan bisa membuat seorang menjadi begitu sombong dan lupa diri. Namun, banyak juga yang menjadi sosok dermawan, seperti Mahesh Savani. Dia bahkan rela menyumbangkan banyak uang untuk menggelar pernikahan massal bagi pasangan kurang mampu.

Mahesh Savani adalah sosok yang sangat terpandang di kalangan masyarakat India, khususnya daerah Gujarat. Dia adalah pengusaha berlian berhati mulia.

Dilansir dari Nextshark, setiap tahun sejak 2002, Mahesh Savani sudah menikahkan ratusan pasangan yang kesulitan menikah karena terkendala dana setiap tahun.

Hingga kini, Mahesh Savani disebut sudah menikahkan sekitar 3.000 pasangan. Tahun ini saja ada 261 pasangan.

Pengantin India. (Youtube/PP Savani Group)
Pengantin India. (Youtube/PP Savani Group)

Mahesh Savani bahkan berperan sebagai ayah dari ratusan mempelai wanita. Hal itu mengingat dalam budaya India, memang ayah dari pihak wanita lah yang menanggung biaya pernikahan sang anak.

Lalu, apa sebenarnya alasan Mahesh Savani mau mengadakan pernikahan massal sampai bertahun-tahun lamanya? Berapa dana yang sudah dia keluarkan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI