Suara.com - Taman Mini Indonesia Indah atau TMII memberikan sajian hiburan di malam tahun baru 2019 yang lain daripada yang lain, yaitu pagelaran wayang kulit semalam suntuk dari Dalang Ki Manteb Soedharsono.
Cerita yang akan disajikan berjudul "Ontorejo Racut" dan dimulai sejak pukul 20.00 WIB sampai 04.00 WIB pagi saat malam pergantian tahun.
"TMII merupakan wahana rekreasi berbasis budaya dan perekat persatuan dan kesatuan, maka kita persembahkan wayang," kata Koordinator Unit Kerja Badan Pelaksana Pengelola Taman Mini Indonesia Indah, Diono, melalui sambungan telepon kepada Suara.com, Rabu, (26/12/2018).
Pertunjukan tersebut akan digelar di area panggung Candi Bentar. Sementara itu, Diono juga mengatakan kalau gelaran wayang juga akan dilakukan di dua tempat lain yaitu di Anjungan Jawa Tengah dan Anjungan Jawa Barat.
Baca Juga: Intip Mobil Pertama Armand Maulana, Harganya Bikin Nggak Nyangka!
Sementara mengenai tambahan personel pengamanan selama musim liburan tahun ini, Diono mengatakan bahwa pihak TMII mendapat bantuan keamanan dari Polda, Polres, Polsek, Pospol, Pangdam, Kodim, Koramil, Satpol PP, Dishub, serta keamanan dari daerah penyangga Kecamatan Cipayung dan Kecamatan Makassar.