2. Mencegah agar hubungan tersebut tidak makin dalam
Tidak sedikit orang yang merasa enggan untuk berkata jujur bahwa mereka sudah tidak lagi ingin melanjutkan hubungan asmara tersebut. Entah apa alasan di baliknya. Mungkin bosan karena saking sudah lamanya mengenal satu sama lain hingga obrolan biasa jadi terasa “tawar”. Mungkin ia merasa Anda tidak semenarik yang ia pertama kali kira, atau justru punya “target” tambatan hati baru.
Mereka juga mungkin berpikir bahwa sudah tidak ada gunanya lagi menjalin hubungan atau bahkan menyisihkan waktu untuk memberi tahu Anda bahwa hubungan itu sudah berakhir.
Jadi daripada terus membiarkan Anda terbawa perasaan dan terperangkap dalam suatu hubungan ambigu yang jelas-jelas tidak disambut baik, mereka memilih untuk langsung memutuskan kontak tanpa banyak “ba-bi-bu”.
Baca Juga: Polisi Telusuri Jenis Narkoba yang Digunakan Dua Laki-laki Tak Berpakaian
Menurut pelaku ghosting, menghilang tanpa kabar efeknya tidak akan terlalu bikin sakit hati dibandingkan kalau harus bicara terus terang. Pasalnya kalau hubungan tersebut terus dibiarkan berlanjut, perasaan yang memupuk akan semakin kuat sehingga rasa sakit hati ketika ditinggalkan juga akan terasa lebih perih.
3. Si dia kurang empati
Ada banyak orang yang merasa wajar melakukan ghosting karena menganggapnya sebagai cara yang lumrah atau bahkan sopan untuk mengakhiri hubungan.
Menghilang tanpa kabar begitu saja bisa menjadi tanda orang tersebut kurang empati dan cenderung mau menang sendiri dalam segala hal. Si dia bahkan mungkin tidak peduli dengan perasaan Anda. Maka itu, ia akan melepaskan Anda begitu saja tanpa ada ucapan perpisahan barang sepatah dua patah kata. Apalagi rasa kasihan atau tega.
Nyatanya, apa pun alasan di balik keputusan seseorang untuk menghilang tanpa kabar, ghosting dapat menyebabkan luka psikologis pada “korbannya”.
Baca Juga: Persija Jakarta Buru Lima Pemain di Posisi Berbeda
Jadi jika Anda sedang kasmaran dengan pasangan, buat komitmen untuk berkomunikasi jika ada masalah alias tidak mengahiri hilang tanpa kabar alias ghosting.