Suara.com - Keindahan Indonesia tidak pernah lepas dari alamnya yang terbentang, mulai dari pantai, gunung hingga suasana di persawahan seperti halnya Sawah Linko yang terletak di Desa Cancar, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur, membentang dengan perpetakan sawahnya nan memesona.
Apa yang unik? Berbeda dari persawahan di kawasan lainnya Sawah Lingko memiliki daya tarik bentuk sawahnya yang membentuk jaring laba-laba alias odok (kebun dengan pusat lingkaran).
Menurut beberapa sumber, pola tersebut berkenaan dengan penggunaan lahan milik masing-masing warga adat setempat.
Untuk menyimak pesona lingko, kita harus bertolak 15 kilometer dari Kota Ruteng. Selain menaiki mobil pribadi, kita juga dapat menumpangi angkutan kota dari Ruteng menuju Pasar Cancar, lantas berjalan kaki sejauh 2,5 kilometer.
Baca Juga: Kisah Jafarudin Selamat dari Dua Tsunami, Aceh dan Selat Sunda
Sesampainya di Desa Cancar, kita harus terlebih dahulu melakukan pendaftaran dengan mengisi buku tamu di salah satu rumah warga setempat.
Dari rumah pendaftaran, kita selanjutnya berjalan kaki menuju puncak bukit sembari menyimak lingko dari ketinggian.
Di puncak bukit, sesekali cahaya matahari tampak menelusup dari kepulan awan menuju titik pusat. Tak sulit pula kita menghirup segarnya udara di Desa Cancar nan sejuk.
Jadi wisatawan bisa santai melihat pemandangan persawahan di kawasan desa yang memiliki udara yang cukup segar tersebut.
Sawah Linko di Desa Cancar, Kabupaten Manggarai, cukup menarik perhatian wisatawan saat berkunjung ke Nusa Tenggara Timur.
Baca Juga: Mobilnya Terbakar, Warganet Ini Ceritakan Pertolongan 'Malaikat'