Menegur Tetangga yang Berisik, Tiru Cara Elegan Perempuan Ini

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 24 Desember 2018 | 10:04 WIB
Menegur Tetangga yang Berisik, Tiru Cara Elegan Perempuan Ini
Ilustrasi berkunjung ke tetangga. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tentu kesal rasanya jika ingin tidur dengan nyenyak tapi tetangga malah mengadakan pesta yang berisik. Sebagian besar orang mungkin memutuskan untuk menggedor pintu rumah tetangga dan menegur mereka. Tapi, berbeda dengan yang dilakukan Candice Marie Benbow. Perempuan ini punya ide brilian untuk menegur tetangga yang berisik dengan cara unik.

Dilansir dari Mirror, Candice berbagi kisahnya di Twitter. Ia menulis, "Saya ingin cara terbaik untuk memberi tahu tetangga saya soal pesta larut malamnya. Jadi saya menulis sebuah surat dan membuatkannya kue."

Dalam surat yang ditulisnya, Candice mengatakan kalau ia menyukai musik yang diputarnya tiap malam dan menambah playlist musiknya. Tetapi ia menambahkan jika memutarnya keras-keras pada pukul 3 pagi, itu cukup terlambat.

"Sebagai persembahan perdamaian, aku harap kamu akan menikmati kue ini. Pada pukul 3.30 pagi ketika aku memutuskan untuk membuatkannya untukmu, aku menyadari bahwa aku mempertimbangkan perasaanmu lebih dari yang kamu ambil dari milikku. Aku berharap itu berubah," tulisnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Naik Helikopter Tinjau Kondisi Wilayah Terdampak Tsunami

Unggahan seorang perempuan yang menegur tetangganya dengan cara unik. (Twitter/@CandiceBenbow)
Unggahan seorang perempuan yang menegur tetangganya dengan cara unik. (Twitter/@CandiceBenbow)

Sejak diunggah, cuitan Candice ini telah dibagikan lebih dari 28.000 kali dan mendapatkan 121.000 likes. Ia juga menerima komentar dari netizen yang memuji cara menegur yang elegan dan brilian itu.

Di cuitan selanjutnya, ia mengungkapkan bahwa dia telah bertemu tetangganya yang bernama Tommy. Tommy tidak marah dengan teguran tersebut, malah ia benar-benar menikmati kue buatan Candice. Rupanya, Tommy bekerja sebagai produser video musik.

Tommy curhat pada Candice kalau ia sedang menjalani hari yang berat karena putrinya telah meninggal awal tahun ini dalam sebuah kecelakaan mobil.

"Itu adalah pengingat yang manis dan lembut bahwa kita tidak pernah tahu apa yang dialami orang-orang, dan yang terbaik adalah saling memberi kebaikan," tambah Candice.

Sumber: www.dewiku.com

Baca Juga: Selain Merah, Warna-Warna Ini Juga Cocok Dikenakan Saat Natal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI