Suara.com pun berkesempatan menjajal aneka menu andalan yang ditawarkan King Tuna Manado. Menu pertama yang kami jajal adalah Rahang Tuna Goreng. Potongan tomat hijau dan cabai rawit menjadi topping yang meresap hingga ke dalam daging tuna.
Daging ikan tunanya sendiri tersembunyi di sela-sela tulang rahang yang berlapis-lapis. Sensasi ketika mencari daging tuna yang menempel di rahang, lalu mencocolnya dengan irisan cabai, ditambah nasi putih yang mengepul, benar-benar maknyus!
Menu kedua yang kami jajal adalah Cakalang Tore. Franky mengatakan Cakalang Tore diolah dari ikan cakalang yang digoreng kering sehingga rasanya kriuk. Tak lupa diberi bumbu rempah dan cabai untuk sensasi rasa gurih dan pedas.
Kemudian dilanjutkan dengan Tuna Woku. Sebenarnya, tak hanya ikan tuna yang bisa diolah dengan bumbu woku. Ayam dan cakalang juga tersedia dengan olahan woku di King Tuna Manado ini. Aroma Tuna Woku ini sangat khas perpaduan daun pandan, kemangi, serai, jahe, daun jeruk, kunyit, dan cabai. Woku sendiri merupakan bumbu masakan Manado yang terkenal dengan citarasanya yang pedas. Sudah terbayang, kan, bagaimana rasa tuna woku ini?
Baca Juga: Kasus Kosmetik Ilegal, Polisi Ingin Korek Ini dari Nia Ramadhani dkk
Nah, untuk kisaran harganya sendiri, Franky mengatakan bahwa King Tuna Manado menawarkan paket menu yang sudah termasuk sayur dan nasi. Untuk Rahang Tuna Besar, misalnya dibanderol Rp 55.000, Cakalang Tore Rp 30.000, dan Tuna Woku biasa Rp 40.000. Anda juga bisa membeli lauknya saja yang terdiri dari porsi sedang, besar, atau jumbo.
"Dan yang pasti, menu kita semua halal. Jadi tidak perlu ragu untuk mencicipi kuliner Manado di King Tuna Manado ini," tandas Franky.