Putri Habibie, Cucu BJ Habibie yang Jadi Guru Masak Selebriti

Senin, 03 Desember 2018 | 09:00 WIB
Putri Habibie, Cucu BJ Habibie yang Jadi Guru Masak Selebriti
Putri Habibie, cucu BJ Habibie yang dikenal sebagai guru masak selebriti. (Foto: Dok. Pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama lengkapnya Marini Putri Habibie yang dikenal sebagai guru masak selebriti hingga pejabat.

Mendengar nama belakang perempuan cantik ini tentu akan mengingatkan Anda dengan salah seorang mantan presiden, yaitu BJ Habibie.

Ya, Putri Habibie merupakan cucu dari mantan Presiden Indonesia ke-3. Namun tak ingin mengikuti jejak sang kakek sebagai seorang insinyur atau kepala negara, Putri Habibie memilih jalan hidupnya di dunia kuliner.

Sejak kecil perempuan berusia 26 tahun ini memang senang memasak. Bahkan ia telah belajar masak sejak kelas 4 di bangku sekolah dasar.

Baca Juga: 2018 Jadi Tahunnya Kylie Jenner dan Kim Kardashian, Yuk Intip Prestasinya

Putri Habibie mengakui bakat memasaknya turun dari sang ibunda yang senang menjajal berbagai resep makanan.

Putri Habibie bersama sang kakek yang juga Presiden Indonesia ke-3, B.J. Habibie. (Foto: Dok. Putri Habibie)
Putri Habibie bersama sang kakek yang juga Presiden Indonesia ke-3, BJ Habibie. (Foto: Dok. Putri Habibie)

"Jadi dari kecil itu aku suka banget ikut mama masak. Dan mama nggak pernah ngelarang aku untuk ikut ke dapur," ujar Putri dalam peluncuran bukunya beberapa waktu lalu.

Putri Habibie bercerita bahwa makanan yang kali pertama menjadi kelinci percobaannya di dapur adalah cookies. Meski bentuknya tak sesuai ekspektasi, Putri Habibie tak menyerah untuk menjajal aneka resep hingga mendapatkan formula yang paling sempurna.

Nama Sisca Soewitomo yang harum di dunia masak memasak turut mempengaruhi ketertarikan Putri dalam dunia memasak. Hingga akhirnya pada 2014, Putri Habibie mendirikan Lady Bake Cooking Class yang memiliki banyak klien dari berbagai kalangan mulai dari anak muda, selebriti hingga pejabat.

Putri Habibie hobi masak sejak kecil. (Foto: Dok. Pribadi)
Putri Habibie hobi masak sejak kecil. (Foto: Dok. Pribadi)

Meski membuka kelas memasak, Putri Habibie tidak memiliki latar belakang pendidikan di bidang kuliner. Ilmu memasak yang ia dapatkan berasal dari kelas-kelas masak yang diikuti dengan para master, sembari menjajal sendiri beragam resep masakan untuk menemukan yang terbaik.

Baca Juga: Intip Sederet Racikan Lidah Buaya untuk Menumbuhkan Rambut

Lagi pula, Lady Bake Cooking Class ini, juga berbeda dengan kelas masak kebanyakan. Putri Habibie ingin melalui kelas memasak yang didirikannya bisa diikuti para pemula yang ingin mencoba belajar memasak dengan resep-resep rumahan yang sederhana dan mudah diterapkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI