"Bukan bercandaan ya, tapi biasanya, ucapan-ucapan "pisah" terbawa saat marah dan emosi sehingga mengatakan hal-hal yang tidak benar dimaksudkan. Intinya kalau sedang dalam keadaan emosi, sebaiknya pasangan suami-istri menenangkan diri dulu. Ambil waktu sendiri dulu tidak apa-apa, ketika memang sudah lebih tenang baru dikomunikasikan kembali hal-hal yang menjadi pokok konflik dengan pasangan. Tujuannya agar tidak terucap hal yang sebenarnya tidak dimaksudkan secara serius," ujarnya saat dihubungi Suara.com, Rabu (21/11/2018).
Entah ada kaitannya atau tidak adegan dalam film Susah Sinyal garapan Ernest tersebut kepada kejadian nyata Gading Gisel. Namun kenyataannya berbicara sama, Gisel diketahui melayangkan gugatan kepada Gading Marten di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Mungkin saran psikolog ada benarnya guys, hati-hati dalam berucap, jangan katakan ucapan-ucapan berpisah meski sebenarnya tidak dimaksudkan secara serius, ya kalau benar terjadi gimana?
Baca Juga: Ketegangan Soal Tudingan Pengaturan Skor di Persib Berakhir