Curhat Makan Teman Lagi Hits, Ini Tips Menghindarinya

Sabtu, 17 November 2018 | 08:00 WIB
Curhat Makan Teman Lagi Hits, Ini Tips Menghindarinya
Ilustrasi pasangan kekasih. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belum lama ini, aktris Luna Maya bikin geger dunia maya dengan postingan Instagram Story yang berisi 'Makan Teman Lagi Hits'. Banyak yang menduga kalau postingan itu merupakan sindiran untuk penyanyi Syahrini yang kini santer dikabarkan tengah dekat dengan mantan pacar Luna Maya, Reino Barack.

Namun, pemain film Suzzanna: Bernapas dalam Kubur lalu ini sudah membantah anggapan para warganet. ''Nggak kok, bukan,'' kata dia saat ditemui di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada Senin (12/11/2018) lalu.

Meski begitu, terlepas dari curhat 'Makan Teman Lagi Hits' Luna Maya, ditikung teman memang menyebalkan. Anda pasti tidak habis pikir, bagaimana bisa ada teman makan teman?

BACA JUGA : Ngaku Masih Single, Ini Cowok Ganteng yang Dekat dengan Syahrini

Nah, berikut adalah 4 tips yang bisa diterapkan biar terhindar dari tragedi ditikung teman. 

1. Jangan keseringan jalan bertiga

Ilustrasi cinta segitiga, selingkuh. (Shutterstock)
Ilustrasi cinta segitiga, selingkuh. (Shutterstock)

Biasakan untuk memisahkan antara waktu khusus bersama pasangan, teman, atau keduanya. Jalan bareng boleh, tapi cukup sesekali. Namun, sebisa mungkin jangan cuma bertiga, ajak teman-teman lain juga.

Terlalu sering jalan bertiga memperbesar peluang terjadinya proses menikung dan ditikung. Masalahnya, cinta sering kali datang karena terbiasa.

Anda tidak berharap teman dan pasangan Anda jadi saling suka karena terlalu sering bertemu, kan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI