Suara.com - Tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan kulit dan tubuh, strawberry yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi ternyata baik untuk perawatan rambut. Strawberry memiliki kandungan magnesium, vitamin C, vitamin E dan omega-3 dimana zat tersebut mampu merawat kesehatan rambut.
Yuk kita bahas, apa saja sih manfaat strawberry untuk perawatan rambut?
Strawberry yang memiliki kandungan vitamin C yang tinggi juga baik untuk perawatan rambut. Selain itu, buah berwarna merah ini juga memiliki kandungan magnesium, vitamin E, dan omega 3 yang bisa merawat kesehatan rambut. Dilansir dari Boldsky, inilah manfaat srawberry untuk perawatan rambut.
1. Menghilangkan ketombe
Baca Juga: Heboh LC Cantik Rini Puspitawati Koma Usai Kecelakaan di Magetan
Jika bermasalah dengan ketombe, Anda bisa memanfaatkan strawberry untuk mengatasinya. Caranya, campurkan buah strawberry yang sudah dihaluskan dengan putih telur, lalu aduk rata.