Suara.com - Kategori orang yang selingkuh pertama, menurut Tammy, disebut sebagai perselingkuhan 'pembuka-kaleng'. Di mana, seorang pasangan biasanya melakukan selingkuh untuk mengakhiri hubungan mereka dengan pasangannya saat ini, dan tidak tertarik untuk mengatasi masalah yang sedang terjadi dalam hubungan mereka.
Dia mengatakan, bahwa jenis selingkuh seperti ini lebih sering terjadi pada perempuan daripada lelaki. Menurut trainer relationship, James Preece, perempuan tahu bahwa hubungan mereka akan berakhir dengan cepat jika mereka tertangkap melakukan selingkuh, yang pada gilirannya akan 'menghemat waktu' mereka. Selingkuh bagi perempuan bisa merusak ego pasangan mereka, karena hanya akan sedikit peluang mereka untuk dimanfaatkan.
Kedua, adalah orang-orang yang selingkuh dari pasangannya hanya untuk memenuhi kebutuhan emosional dan fisik di luar hubungan mereka, biasanya tidak berarti mereka ingin berpisah dari pasangannya saat ini.
Menurut para ahli, minat para lelaki melakukan selingkuh karena mereka bisa mendapat perhatian khusus dari orang lain. Lelaki mencari lebih banyak validasi daripada perempuan, dan mereka merasa lebih jantan dan muda ketika seseorang menunjukkan minat pada mereka.
Baca Juga: Cina Open, Ricky / Debby Ungkap Faktor Pembeda dengan Lawan
Bahkan, kemungkinan terjadinya selingkuh akan lebih tinggi setelah mereka memiliki anak, karena biasanya istri lebih memberi prioritas kepada anak-anak, sehingga suami merasa kurang diperhatikan.