Ayo Mampir ke Puncak Dulamayo Saat Festival Danau Limboto!

Rabu, 19 September 2018 | 15:00 WIB
Ayo Mampir ke Puncak Dulamayo Saat Festival Danau Limboto!
Festival Pesona Danau Limboto 2018. (Dok: Kemenpar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Festival Pesona Danau Limboto 2018 siap bergulir akhir pekan nanti. Beragam keseruan sudah disiapkan.

Salah satunya adalah Go Dulamayo Adventure. Kegiatan ini dijamin menarik, karena digelar di destinasi favorit anak-anak muda Gorontalo, Puncak Dulamayo.

Puncak Dulamayo terletak di Desa Dulamayo Selatan, Kecamatan Telaga Puncak, Kabupaten Gorontalo. Kawasan ini sangat sejuk, karena merupakan dataran tinggi. Selain itu, Dulamayo dikeliling hutan pinus yang keren.

Yang membuat anak-anak muda Gorontalo semakin senang dengan Puncak Dulamayo adalah pemandangannya yang ciamik, dan pastinya Instagramable.

Baca Juga: Festival Bahari Kepri Pamerkan Keindahan Laut pada Para Yachter

Apalagi pemandangan dari atas puncak. Keren abis.

Festival Pesona Danau Limboto 2018. (Dok: Kemenpar)
Festival Pesona Danau Limboto 2018. (Dok: Kemenpar)

Dari puncak Dulamayo, bisa disaksikan hamparan bukit yang bisa membuat hati terasa damai dan nyaman. Ada juga pemandangan Kota Gorontalo dan Danau Limboto.

Tapi kalau mau pemandangan yang lebih eksotis, coba datang malam hari. Saksikan luar biasanya Kota Gorontalo berselimutkan cahaya lampu.

Tak heran jika anak-anak muda di Gorontalo sering menjadikan Dulamyo sebagai lokasi untuk berkemah. Selain view- nyayang oke, udara Dulamayo sangat segar, terutama di pagi hari.

“Dulamayo akan menjadi bagian seru dari Festival Pesona Danau Limboto 2018. Kegiatan ini akan menjadi pembeda, karena tidak melulu terpusat di danau. Ada atraksi lain untuk menarik wisatawan, khususnya mereka yang suka adventure,” papar Menteri Pariwisata, Arief Yahya, Selasa (18/9/2018).

Baca Juga: Unik, Peserta Malang Flower Festival Wajib Pakai Bahan Daur Ulang

Saat Festival Pesona Danau Limboto berangsung, Dulamayo akan dipenuhi atraksi, seperti pakai bedak massal, minum 1000 gelas kopi khas Dulamayo, camping massal, dan lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI