Pada 5-8 Setember, ada Manado Diving Tourism, Trade & Investment Fair. Pada 6-7 September digelar Manado Fashion Festival, di Manado Town Square 3.
Event ini semakin berwarna dengan pemilihan Putra Putri Manado Fiesta 2018. Acara Thanksgiving Manado City digelar pada 8-9 September.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado, Lenda Pelelalu, menjelaskan, atraksi lengkap dimiliki Manado Fiesta ke-2.
“Atraksi tahun ini memang lengkap. Darat, laut, dan udara, ada semua. Branding besar bagi Bunaken, maka yang ditonjolkan memang biota bawah lautnya. Total, ada 42 tema bawah laut yang ditampilkan. Bunaken ini paket lengkap, bawah laut dan di permukaannya indah semua. Manado sangat pluralis, dan semua hidup berdampingan damai,” jelas Lenda.
Menguatkan kekuatan pariwisatanya, Manado Fiesta juga menggelar beragam parade live music, yang digelar 28 Agustus hingga 9 September.
Dda beragam parade musik yang disajikan, seperti International Choir Festival & Grandprix, Festival Band, hingga Festival Kolintang. Tidak kalah spesial, konser musik Slank yang dihelat 4 September nanti. Ada juga kompetisi Stand Up Comedy, Photo, dan Vlog.
“Event ini memiliki kekuatan solid di berbagai lini. Stakeholder di sini aktif. Beragam parade etnik dan budaya ditampilkan semuanya. Manado memiliki modal dasar kuat, yaitu sosial budaya. Kami tentu berharap, Manado Fiesta akan reguler digelar setiap tahun,” terang Tenaga Ahli Menpar Bidang Pemasaran dan Kerjasama Pariwisata, I Gde Pitana.
Memiliki kekuatan warna warni berbagai aspek, Manado Fiesta pun banjir apresiasi. Kali ini diberikan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya.
“Manado Fiesta merupakan kekuatan baru pariwisata Manado. Selain menarik kunjungan wisatawan, Manado Fiesta menjadi tempat branding terbaik berbagai potensi di Manado, bahkan Sulawesi Utara. Enjoy Manado,” katanya.