Agus menambahkan, keberhasilan tersebut merupakan bukti siapnya sumber daya manusia (SDM) pariwisata NTB. SDM dan NTB sudah siap untuk mendukung gelaran event berskala internasional.
"Sudah banyak sekali kegiatan nasional dan internasional yang pernah berlangsung di NTB. Saya rasa, SDM pariwisata NTB telah siap untuk go public dan go international. Masyarakat sudah siap dengan adanya wisatawan asing, dan saya yaki,n masyarakat NTB sangat konsisten dengan komitmen budaya serta kearifan lokalnya," kata Agus.
Menteri Pariwisata, Arief Yahya, mengatakan, NTB merupakan salah satu daerah yang memiliki kekayaan bahari yang melimpah. Sangat pas jika NTB menggelar event bahari bertaraf Internasional.
Selain itu, NTB pun telah disiapkan sebagai salah satu destinasi prioritas nasional. Hal ini tentunya semakin menambah kekayaan atraksi wisata NTB.
Baca Juga: Industri Pariwisata Lombok Puji Langkah Cepat Recovery Presiden
"Sebagai salah satu destinasi prioritas nasional NTB harus bisa memanfaatkan momentum ini. Momentum ini harus bisa mengangkat potensi wisata baharinya. Event ini harus dikelola dengan baik, sehingga acaranya berjalan dengan sukses dan dapat menarik wisatawan lebih banyak lagi," ujar Menpar.