Suara.com - Introvert yang berkepribadian tertutup dan ekstrovert yang terbuka bukan saja berbeda dalam hal berkehidupan sosial, tetapi juga berbeda dalam selera desain ruang.
Ini dikarenakan, kata pakar kepribadian Diana Hadchity Chedrawy dari Leovan Design menyebut, desain ruang yang nyaman adalah desain yang dipilih berdasarkan kepribadian atau intuisi penghuninya.
Lantas, apa perbedaan selera si ekstrovert dan introvert dalam memilih desain ruang dan item dekorasi? Simak ulasannya dikutip dari Elledecor.
Desain ruang ekstrovert
Sesuai dengan kepribadiannya, orang ekstrovert cenderung mendesain rumah mereka dengan memerhatikan aspek sosial. Mereka suka berkumpul dan bersosialisasi. Jadi mereka cenderung menyukai ruang yang lebih besar dengan desain lebih berani, dan terang. Dari segi motif, mereka suka motif pattern dan print.
Baca Juga: Hati - hati, Kulit Melepuh Akibat Tantangan di Internet
Ruang-ruang terbuka seperti yang tidak banyak sekat adalah yang mereka suka. Di ruang terbuka mereka bisa berkumpul bersama tamu atau semua penghuni rumah.
Dalam desain dan item ruang makan, mereka butuh ruang dan meja makan besar. Tujuannya adalah untuk menampung orang-orang sedikitnya 8 untuk makan bersama.
Untuk menyiasati property, bangku seperti sofabed termasuk yang dibutuhkan karena multi fungsi. Saat teman-teman menginap, mereka bisa menjadikan sofa sebagai tempat tidur.
Desain ruang introvert
Introvert adalah tipikal orang yang homebodies. Mereka suka menghabiskan waktu di rumah, baik untuk bekerja dan beristirahat. Introvert juga suka mengerjakan pekerjaan di rumah, memastikan rumah aman, nyaman, dan perabot yang mudah dijangkau.
Karena banyak menghabiskan waktu di rumah, maka kenyamanan rumah untuk mendukung kebutuhan pribadi adalah hal yang utama.
Baca Juga: Tips Pilih Lipstik Sesuai Warna Kulit
Furnitur seperti kursi berlengan mewah dengan pojok baca yang nyaman adalah yang mereka suka. Desain kamar mandi pun mereka mendambakan kemewahan, layaknya di spa.
Untuk motif desain ruang, karpet bermotif acak dan ramai dengan bahan lembut sangat disukai introvert.
Itulah perbedaan selera desain ruang antara ekstrovert dan introvert, nah kamu yang mana?