Suara.com - Semua perempuan pasti mendambakan tangan sehalus kulit bayi agar percaya diri saat berjabat tangan dengan orang lain.
Namun untuk mendapatkan tekstur kulit sehalus bayi, masih banyak perempuan yang belum tahu bagaimana perawatan alaminya.
Sementara mereka yang mampu merogoh kocek besar lebih memilih cara praktis, dengan melakukan perawatan di salon atau klinik kecantikan.
Nah, untuk Anda yang ingin mencoba cara alami, beberapa bahan alami bisa dimanfaatkan untuk merawat kulit agar sehalus kulit bayi.
Baca Juga: Waduh! Tak Ada Makanan Gratis Lagi di Kantor Facebook
Merangkum dari Balancemebeautiful, ada lima bahan alami yang bisa membantu Anda menghaluskan kulit tangan. Berikut ulasannya:
1. Pisang
Vitamin dan mineral banyak terkandung di dalam pisang yang bermanfaat untuk menjadikan kulit menjadi lembut.
Untuk mengaplikasikannya Anda hanya perlu mengoleskan pisang yang sudah di haluskan ke tangan. Belender pisang atau cincang halus, lalu campur sedikit air, dan oleskan ke tangan.
2. Minyak zaitun
Minyak zaitun mengandung lemak, vitamin E, vitamin K, dan sedikit sekali zat besi. Minyak yang berasal dari pohon buah zaitun dari tanaman tradisional Mediterania ini bermanfaat untuk menghaluskan kulit.
Sediakan minyak zaitun, tuangkan ke satu sendoh teh ke wadah kecil, dan oleskan ke tangan sebelum tidur. Biarkan sampai pagi lalu bilas saat bangun tidur.
Baca Juga: Pedangdut Fitri Carlina Ramaikan Karnaval Banyuwangi 2018
3. Lidah buaya
Kandungan dalam lidah buaya sangatlah kaya, antara lain vitamin A, B1, C, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, fosfor, dan zat besi.
Gel isi lidah buaya yang lembut dapat menghaluskan tangan. Oleskan ke telapak tangan, tunggu sampai kering. Terakhir bilas dengan air dan tangan pun lembut.
4. Jus tomat
Tomat kaya akan alfa-karoten, beta-karoten, lutein, kalori, gula, vitamin A, dan vitamin C yang manfaatnya segudang, termasuk untuk menghaluskan kulit.
Cara mengaplikasikan tomat ke tangan adalah dengan menghaluskan terlebih dahulu. Boleh dengan cara dibelender atau dicincang. Oleskan ke telapak tangan lalu, diamkan beberapa saat, bilas dengan air bersih.
5. Air beras
Jika selama ini Anda sering membuang air cucian beras, sekarang jangan lakukan itu. Sebab air beras bermanfaat untuk melembutkan tangan.
Saat mencuci beras untuk memasak nasi, pisahkan air cucian pertama. Simpan di dalam wadah kecil, diamkan sampai mengendap.
Pisahkan dari airnya, lalu oleskan endapan cucian beras ke tangan agar kulit halus.
Itulah lima bahan alami yang dapat membantu tanganmu sehalus kulit bayi, selamat mencoba!