Asyik, Art Jakarta 2018 Segera Digelar!

Kamis, 12 Juli 2018 | 15:34 WIB
Asyik, Art Jakarta 2018 Segera Digelar!
Konferensi pers Art Jakarta, di The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place, Kamis (12/7/2018). (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring dengan meningkatnya minat masyarakat Indonesia terhadap karya seni, mulai dari penikmat seni pemula hingga para kolektor, gelaran Art Jakarta akan kembali digelar.

Pameran seni rupa yang berhasil membawa sebuah dimensi baru seni di dalam negeri ini, akan hadir pada 2-5 Agustus 2018 di Grand Ballroom, The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place.

Berbeda dari tahun sebelumnya, Art Jakarta tahun ini, kata Head of Committe Art Jakarta, Paramitha Soedarjo, hadir sebagai tanda 10 tahun perjalanannya dalam menampilkan berbagai karya seni dan kolaborasi dari berbagai pelaku seni lokal maupun international.

Bertema 'Celebrating the First Decade of Art Jakarta, pameran ini akan kembali mempertemukan para pelaku seni, pemilik galeri dan pecinta seni dalam sebuah ajang seni kelas dunia yang terdiri lebih dari 1000 karya seni, 300 seniman dan 51 galeri.

Baca Juga: Sebut Daya Beli Menurun, Politikus Gerindra Salahkan Jokowi

"Nantinya akan ada beragam konsep dan program menarik, highlightnya adalah '10 for 10' yaitu 10 instalasi dengan konsep museum show untuk 10 tahun Art Jakarta," jelasnya dalam konferensi pers Art Jakarta, di The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place, Kamis (12/7/2018).

Beberapa seniman terkemuka akan meramaikan instalasi tersebut, di antaranya ialah Kemal Ezidine, Yani Mariani, Agus Suwage, Syagini Ratnawulan, Bagus Pandega, Hahan, Chinati Juhansyah, Eddie Sutanto, Heri Dono dan Tere.

Selain itu, ada pula penampilan spesial dari flying balloons puppet dan beragam program menarik sepertu Art Gram, Creative Art Class by Ganara Art Space di setiap harinya, hingga Japan Art Now yang akan menampilkan 10 koleksi seniman Jepang.

"Kita juga menghadirkan instalasi lain, seperti yang disupport salah satu brand. Ada dari Bekraf juga yang menampilkan karya seniman yang sudah mereka kurasi, dan masih banyak lagi berbagai karya dan penampilan seni lain yang dapat dinikmati oleh berbagai kalangan," tambah Deputy Head of Committe Art Jakarta, Dedy Koswara.

Untuk menikmati karya seni di Art Jakarta 2018 secara maksimal, Dedy menyarankan pengunjung mengikuti peraturan yang berlaku, mulai dari menitipkan barang bawaan, memperhatikan garis pembatas dan tidak menyentuh karya seni, membatasi mengambil foto dan tidak menggunakan flash.

Baca Juga: Ini Dugaan Penyebab Ledakan di Kantor Konsultan Properti

Nah, tertarik datang ke Art Jakarta? Anda dapat membeli tiketnya seharga Rp 50.000.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI