4 Tanda Pasangan Jalani Hubungan Tidak Serius dengan Anda

Kamis, 12 Juli 2018 | 07:00 WIB
4 Tanda Pasangan Jalani Hubungan Tidak Serius dengan Anda
Ilustrasi pasangan tidak serius dengan Anda. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mayoritas orang ingin memiliki hubungan serius dan penuh komitmen, tapi ada pula sebagian lainnya menjalin hubungan tidak serius alias hanya untuk bersenang-senang.

Bagi mereka yang ingin berkomitmen, hubungan hanya untuk senang-senang akan membuang waktu. Untuk itu sangat penting bagi mereka mengenali apakah pasangannya memiliki komitmen yang sama.

Dilansir dari Elite Daily, berikut tanda-tanda jika pasangan tidak serius dengan hubungan yang dijalani bersama Anda

1. Anda tidak diajak bertemu keluarga dan teman dekat
"Ketika seorang pasangan tidak ingin berkomitmen, mereka akan membuat alasan untuk tidak memperkenalkan Anda kepada teman dan keluarganya," kata ahli hubungan dan pelatih cinta, Susan Winter.

Baca Juga: Mycoplasma Genitalium, Penyakit Seksual yang Dijuluki Superbug

Menurut mereka, mempersilakan Anda masuk ke lingkaran hidupnya berarti menganggap Anda sebagai prioritas dan bagian penting dari kehidupannya. Pun berlaku sebaliknya.

Jadi, jika Anda baru berpacaran selama beberapa minggu dan belum juga bertemu dengan ibu pasangan Anda, jangan panik.

Lain hal jika hubungan sudah terjalin selama berbulan-bulan atau bertahun-tahun, namun masih belum juga bertemu seseorang yang dekat dengannya, bisa jadi lantaran pasangan tidak menganggap serius hubungan dengan Anda.

2. Tidak melibatkan Anda dengan rencana konkret masa depan
Memastikan bahwa hubungan terus berjalan pasti membutuhkan perencanaan masa depan. Selain itu, membuat rencana masa depan dengan orang yang Anda cintai juga bisa menjadi cara yang menyenangkan untuk membawa hubungan lebih dekat.

Namun jika selama berhubungan tidak pernah membicarakan hal itu, bisa jadi ini tanda bahwa dia memang tidak ingin hubungan serius jangka panjang.

Baca Juga: Deretan Sneaker Wow Milik Syahrini, Harganya Bikin Melongo!

3. Tidak membuat keputusan bersama
Menurut Pricilla Martinez, seorang pakar kehidupan di Blush, komitmen pasangan dapat dilihat dengan memperhatikan apakah Anda termasuk atau dipertimbangkan dalam keputusan yang mereka buat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI