Kerutan di Sekitar Mulut Bisa Dihilangkan dengan Cara Ini

Selasa, 03 Juli 2018 | 15:48 WIB
Kerutan di Sekitar Mulut Bisa Dihilangkan dengan Cara Ini
Kerutan di Sekitar Mulut. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kerutan yang dalam di sekitar mulut, juga dikenal sebagai garis perokok, adalah masalah umum yang dihadapi oleh mayoritas perempuan. Kerutan ini tentu sering dianggap memgganggu penampilan dan dapat memengaruhi rasa percaya diri.

Perempuan cenderung memiliki lebih banyak kerutan di sekitar mulut daripada lelaki, karena sifat kulitnya yang lebih lembut. Lantas, apa yang menyebabkan kerutan bisa muncul di sekitar mulut?

Banyak orang menyebut bahwa ini adalah tanda kebahagiaan seorang perempuan. Kerutan muncul karena perempuan sering tertawa. Benarkah?

Terlepas dari hal ini, ada faktor lain yang memicu munculnya kerutan di sekitar mulut, antara lain paparan sinar matahari, genetik, pertambahan usia, kulit kering, jenis kelamin, nutrisi yang buruk, penurunan berat badan mendadak, dan merokok.

Baca Juga: Siap-siap, Bakal Ada Festival Jazz di Lawang Sewu!

Namun, penyebab paling umum adalah proses penuaan. Seiring dengan bertambahnya usia, keriput mulai muncul, terutama pada area yang halus seperti di bawah mata, dahi, dan mulut.

Bisakah dihilangkan? Bisa! Tapi, semua upaya harus dilakukan dalam jangka panjang. Ini dia caranya.

1. Gel lidah buaya
Gel lidah buaya telah teruji dapat digunakan untuk segala masalah yang terkait dengan kulit dan rambut, terutama pada kondisi kulit kering yang memang lebih mudah berkerut. Untuk penggunaannya, oleskan gel lidah buaya pada area kulit yang berkerut, dan biarkan selama 30 menit. Setelah itu bilas hingga bersih.

2. Jus lemon dan madu
Keduanya kaya nutrisi dan mengandung vitamin yang dapat meningkatkan elastisitas kulit. Jus lemon sangat ampuh melawan radikal bebas yang dapat merusak kulit, sementara madu punya khasiat melembapkan dan meningkatkan sirkulasi darah di bawah kulit.

Untuk menggunakannya, campurkan satu sendok jus lemon, satu sendok makan air, dan satu sendok teh madu. Oleskan campuran ini pada area yang berkeriput dan biarkan selama 15 menit.

Baca Juga: KM Lestari Maju Tenggelam di Selayar, 4 Orang Meninggal Dunia

3. Minyak Zaitun
Minyak zaitun kaya akan vitamin E, salah satu bahan utama yang dibutuhkan untuk meningkatkan kolagen pada kulit. Anda cukup mengoleskan sedikit minyak zaitun di sekitar mulut sebelum tidur di malam hari. Biarkan semalaman, dan bilas keesokan paginya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI