Kenal Bakcang? Ternyata Makanan Ini Punya Sejarah Mendalam...

Sabtu, 16 Juni 2018 | 12:00 WIB
Kenal Bakcang? Ternyata Makanan Ini Punya Sejarah Mendalam...
Seorang ibu meracik bakcang, atau dikenal dengan istilah "bacang" di Indonesia. (Sumber: Risna H)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Qu Yuan berhasil mempersatukan enam negeri ke dalam Negeri  Cho untuk kemudian menyerang Negeri Chien. Orang-orang Negeri Chien kemudian menyerang balik dengan menyebar fitnah yang membuat Yuan terusir dari negerinya sendiri.

Pada tahun 278 dan dalam pengasingan, Yuan mendengar bahwa pasukan Chien menyerbu Ying, Ibu Kota Chu. Mendengar kabar tersebut, Qu Yuan berperahu ke Sungai Bek Lo dan menceburkan diri ke dalam sungai yang berarus deras.

Penduduk desa kemudian berusaha mencari tubuh Yuan. Mereka mendayung perahu sambil memukul drum untuk menakuti-nakuti ikan dan roh-roh jahat agar tidak mengganggu tubuh pemimpinnya.

Warga juga melempar bakcang agar dimakan oleh para ikan sehingga ikan tidak memakan tubuh Yuan. Pelemparan bakcang juga dimaksudkan sebagai persembahan untuk roh Yuan.

Untuk mengenang jasanya, masyarakat Tiongkok menggelar tradisi makan bakcang, makanan yang sudah ada sejak zaman Dinasti Zhou (1046-256 SM), setiap hari 5 bulan 5 penaggalan Imlek.

REKOMENDASI

TERKINI