Ajaib, Kue Ini Bertema Negeri Dongeng

Selasa, 05 Juni 2018 | 11:17 WIB
Ajaib, Kue Ini Bertema Negeri Dongeng
Kue unik berbentuk putri di negeri dongeng. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang koki pastry asal Kaliningrad, Rusia, telah diakui sebagai salah satu seniman kue paling berbakat di dunia. Dia adalah Elena Gnut, perempuan berusia 31 tahun yang sudah menciptakan banyak mahakarya kue bertemakan negeri dongen yang magis.

Kue-kue Elena lebih mirip seperti patung artistik daripada suguhan untuk dimakan. Lewat akun Instagramnya di @elena_gnut_cake, ia membagikan beberapa kreasi kue paling menakjubkan yang mungkin baru Anda lihat.

Beberapa contoh kreasinya adalah kue bertema buku dari negeri dongeng yang berlumut dan ditumbuhi mawar merah muda.

Ada juga kue bertema 'Alice in Wonderland' dengan tambahan jamur khas dunia Alice serta tokoh fiksional The White Rabbit.

Baca Juga: Kue Kicak, Jodohnya Ramadan Saja

Ia membuat frosting menjadi bentuk yang aneh dan menggunakan pewarna yang bisa dimakan.

Cake unik berbentuk buku dongeng. [Instagram]

Elena juga selalu datang dengan ide-ide baru dan menarik yang segar, membuat penggemar Instagramnya tak lupa datang untuk melihat karyanya lebih banyak.

Tidak diketahui bagaimana rasa dari kue yang Elena, tetapi jika rasanya setengah seperti yang terlihat, kami yakin pelanggannya tetap merasa puas. [Oddity central]

Baca Juga: Kue Ulang Tahun Bentuk Toilet, Berani Coba?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI