Suara.com - Komunitas pecinta Mercedes-Benz yang bergabung dalam Mercedes-Benz W212 Community Indonesia (MBW212CI) menggelar acara kumpul bareng di Hotel Haris, FX Sudirman Senayan, Jakarta.
Selain kumpul bareng, ada kegiatan amal yang mereka lakukan. Yaitu ajang bagi para anggota klub ini untuk memberikan santunan kepada Sekolah Yatim Dhuafa yang sudah menjadi agenda setiap tahun.
"Kami biasa melakukan santunan rutin setiap tahunnya. Santunan biasa kita lakukan dua kali, yaitu saat Natal dan Lebaran," jelas Wahyu Wardhani, President MBW212CI, Sabtu (26/5/2018).
Lebih jauh lagi, Wahyu berharap, semakin besar klub harus semakin bermanfaat bagi masyarakat banyak. Tidak hanya menjadikan ajang berkumpul untuk bersenang - senang saja.
Baca Juga: Ditto Percussion Hindari Makan Nasi saat Sahur
"Kami lebih senang kumpul-kumpul yang bermanfaat," ungkapnya.
MBW212CI resmi berada di bawah naungan MB Club Indonesia mulai 21 Februari 2016. Anggotanya tersebar di beberapa kota seperti Bandung, Surabaya, Bandung, Yogyakarta, dan Solo dengan jumlah mencapai 128 orang.
Sementara kendaraan yang mereka koleksi adalah Mercedez-Bens tipe W212, S212, C207, dan A207.