Baju Koko Black Panther Rupanya Berasal dari Negeri Ini

Kamis, 24 Mei 2018 | 20:15 WIB
Baju Koko Black Panther Rupanya Berasal dari Negeri Ini
Tokoh T'Challa (kanan) dengan kostum mirip baju koko yang terkenal dalam film Black Panther. [Facebook/Black Panther Movie]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baju koko Black Panther yang kini sedang menjadi tren dan diburu di Tanah Air, rupanya berasal jauh dari Tanah Afrika, demikian diakui oleh Ruth E. Carter, desainer yang bertugas merancang kostum-kostum dalam film besutan Marvel tersebut.

Baju koko Black Panther yang kini makin populer di bulan Ramadan mencuri perhatian publik ketika dikenakan oleh tokoh T'Challa dalam film Black Panther.

Menurut Carter, baju koko Black Panther itu pada dasarnya sangat berlapis dan merupakan pakaian tradisional orang-orang di Nigeria bagian barat daya. Disebut Agbada, yang merupakan jubah panjang yang dikenakan para tokoh penting seperti raja, kepala suku, atau pendeta.

"Saya melakukan penelitian dari buku-buku tentang Afrika dan meneliti sejarah mereka. Kemudian saya terinspirasi dari suku-suku kuno Afrika," jelas Carter seperti dilansir Syfy.

Agbada sendiri sebenarnya hanya dipakai pada saat ritual tertentu, seperti pernikahan atau pemakaman.

Desain baju koko Black Panther itu sendiri diperkirakan bermula pada abad ke-18 dan memang mengandung unsur Islami karena pada akhir abad ini tatanan kekuasaan di wilayah Nigeria mulai bersentuhan dengan Islam. Itulah mengapa baju yang dipakai T'Challa menyerupai baju koko.

Pada saat itu modelnya terdiri dari jubah dan celana panjang longgar yang disesuaikan untuk menunggang kuda.

Seiring berkembangnya dunia perdagangan dan pakar tekstil, beberapa orang dari luar wilayah pun mengadopsi gaya berpakaian seperti ini. Hingga pada abad ke-20, pakaian ini masih diterima di wilayah Nigeria dan negara-negara tetangga lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI