3. Atur itinerary Anda sesuai bujet
Setelah Anda mengetahui destinasi wisata yang ingin Anda kunjungi, saatnya Anda mengatur rute perjalanan. Mana tujuan yang bisa Anda kunjungi pada hari pertama, kedua, ketiga, dan seterusnya.
Sebisa mungkin cari rute yang paling efektif dan sekali jalan, agar Anda bisa puas menghabiskan waktu, tidak terjebak macet, sehingga pemakaian bensin pun semakin efisien.
4. Cari moda perjalanan paling murah
Banyak situs yang menyarankan liburan ke Bandung dengan menggunakan jalur darat, seperti kereta api atau mobil, agar lebih hemat. Pada kenyataannya, menggunakan jalur darat bisa membuat perjalanan Anda semakin lama, dan sangat mungkin Anda malah lelah begitu sampai di tempat tujuan.
Jika begini, maka stamina akan drop dan rencana tidak akan berjalan sempurna. Sayang, kan?
Oleh sebab itu, cobalah mencari tiket pesawat terbang agar Anda sampai tujuan dengan lebih cepat dan punya banyak waktu untuk beristirahat. Zaman sekarang, harga tiket pesawat bisa setara dengan transportasi darat, bahkan bisa lebih murah. Apalagi jika Anda bisa mendapatkan promo-promo khusus dari travel agen.
5. Cari penginapan dengan harga paling terjangkau
Penginapan juga harus menjadi pertimbangan terpenting dalam liburan Anda. Pastikan Anda mendapatkan penginapan atau hotel di Bandung yang memiliki value for money terbaik.
Anda harus mendapatkan kualitas istirahat terbaik, tanpa harus mengorbankan bujet yang terlalu banyak.
Oleh sebab itu, pilihan terbaik Anda ada pada Airy. Nikmati pengalaman liburan terbaik dengan penginapan nyaman, dengan harga terjangkau.
Selain itu, Airy memiliki banyak promo yang bisa Anda gunakan setiap hari agar liburan Anda semakin hemat!