Trik Tetap Nyaman Saat Tidur di Cuaca Panas

Vania Rossa Suara.Com
Sabtu, 21 April 2018 | 10:15 WIB
Trik Tetap Nyaman Saat Tidur di Cuaca Panas
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernahkah Anda mengalami satu malam dimana Anda tak bisa tidur karena merasa cuaca terlalu panas? Dan apesnya lagi, Anda bahkan tidak memiliki pendingin ruangan yang dapat membantu menurunkan suhu di kamar tidur Anda.

“Tidur malam yang nyenyak sangat penting untuk memproses informasi sepanjang hari, serta untuk memperbaiki dan menyeimbangkan tubuh secara fisik dan mental,” kata Dr. Nerina Ramlakhan, seorang ahli tidur.

"Idealnya, agar kita dapat tidur nyenyak, perlu ada perbedaan suhu antara tubuh dan otak kita, tubuh kita harus hangat namun kepala harus dingin," katanya. Dan suhu yang optimal untuk tidur adalah antara 16 sampai 21 derajat Celcius.

Tapi, bagaimana jika Anda tak bisa mendapatkan suhu ideal tersebut? Adakah cara untuk bisa tidur dengan nyenyak meski kondisi di kamar tidur Anda terasa panas? Berikut beberapa saran dari Dr. Ramlakhan yang dapat membantu Anda tidur ketika cuaca sedang panas:

1. Taruh selimut tipis di dalam freezer selama beberapa menit (masukkan selimut ke dalam kantong plastik terlebih dahulu, ya!). Jika Anda tidak suka menggunakan selimut, lakukan pada sarung bantal Anda.

2. Isi botol dengan air es dan letakkan di titik-titik tertentu di tubuh Anda, seperti lutut, pergelangan kaki, pergelangan tangan, leher, selangkangan, dan siku.

3. Gunakan piyama katun dan seprai katun tipis. Katun berkualitas tinggi adalah alas tidur yang paling baik untuk menjaga suhu tempat tidur Anda tetap dingin.

4. Pastikan Anda tidak mengonsumsi terlalu banyak protein karena hanya akan meningkatkan panas tubuh Anda dengan cara meningkatkan laju metabolisme tubuh.

5. Makan makanan pedas setidaknya tiga jam sebelum tidur. Hal ini akan membuat Anda berkeringat yang membantu mendinginkan tubuh.

Baca Juga: KPK Perpanjang Masa Penahanan Penampung Duit Setnov

6. Mandi air hangat dapat membantu menurunkan suhu tubuh Anda. Hindari mandi air dingin, karena tubuh Anda justru akan menghasilkan panas akibat perubahan suhu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI