Suara.com - Acara kuliner tahunan Festival Jajanan Bango (FJB) kembali hadir di Jakarta. Tahun ini penyelenggaran FJB dipusatkan di area Park and Ride Thamrin 10 Jakarta. Lebih dari 80 kuliner khas Nusantara bisa Anda jajal hanya dengan membeli tiket masuk sebesar Rp10 ribu.
Cuaca terik tidak menyurutkan niat para pecinta kuliner Indonesia untuk memasuki area ini. Tenant yang menjajakan menu makanan utama hingga pencuci mulut selalu dikerubungi pengunjung. Suara.com pun berkesempatan menjajal aneka kuliner nusantara dalam perhelatan ini, berikut ulasannya.
1. Ayam Bakar Madu Si Bangkong
Bagi Anda yang doyan memburu kuliner di Kota Bandung maka tentu tak asing dengan Ayam Bakar Madu Si Bangkong. Seperti namanya, menu ayam bakar ini menggunakan madu sebagai penambah citarasa manis. Usut punya usut penamaan si Bangkong sendiri tak lepas dari sebutan untuk Fajar Mandala si empunya usaha kuliner ini.
Baca Juga: Nindya Karya Jadi Tersangka, Menteri BUMN Angkat Bicara
Fajar mengatakan bahwa sang ibu kerap memanggilnya si Bangkong karena kecenderungannya lompat seperti kodok ketika sedang bermain basket. Nama ini kemudian dijadikan sebagai merek usahanya agar lebih mudah diingat masyarakat.
"Kekhasan dari ayam bakar kami ini karena menggunakan madu saat proses penguengkepan. Jadi manisnya tidak hanya dari kecap saat dibakar tapi juga sampai meresap ke dalam karena tambahan madu," kata Fajar ketika ditemui di Festival Jajanan Bango, Sabtu (14/4/2018).
Untuk seporsi menu Ayam Bakar Madu Si Bangkong lengkap dengan nasi, sambal dan lalapan, pengunjung hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 20 ribu. Sangat terjangkau, bukan?
2. Soto Pindang Iga
Bagi Anda yang bosan dengan pengolahan iga dalam bentuk sup, maka tak ada salahnya menjajal Soto Pindang Iga. Di Festival Jajanan Bango Anda bisa menemukannya di bagian Soto.
Baca Juga: Reuni dengan AS Roma, Ini Komentar Salah
Sesuai namanya, iga diolah dalam bentuk soto dengan campuran rempah yang kuat. Soto Pindang Iga sangat cocok bagi Anda yang tidak terlalu suka dengan makanan berminyak. Kuah hasil rebusan tulang iga sangat segar dan semakin nikmat dengan irisan tomat, kemangi hingga daun bawang. Seporsi Soto Pindang Iga bisa Anda nikmati seharga Rp 35 ribu.