Indosweatcamp Ajak Masyarakat Urban Hidup Sehat

Sabtu, 14 April 2018 | 10:33 WIB
Indosweatcamp Ajak Masyarakat Urban Hidup Sehat
Komunitas Indosweatcamp. (suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seiring dengan meningkatnya kesadaran akan gaya hidup sehat, muncul berbagai komunitas yang mengedepankan praktik nyata dan pesan hidup sehat itu sendiri, salah satunya adalah komunitas Indosweatcamp.

Dibentuk pada Maret 2014 lalu oleh M. Kris Wahyudi dan diva muda Tanah Air, Andien, Indosweatcamp percaya bahwa melakukan olahraga bersama di lapangan terbuka dapat menjaga konsistensi komitmen awal dari berolahraga.

Komunitas Indosweatcamp. (suara.com/Risna Halidi)

"Komunitas ini dibuat sebagai ajang olahraga bersama di luar ruang. Olahraga tanpa alat, jadi benar-benar hanya menggunakan matras," kata pendiri komunitas Indosweatcamp, M. Kris Wahyudi kepada Suara.com.

Baca Juga: Novanto Minta Hakim Pertimbangkan Status JC, Ini Respon KPK

Kris yang lahir dan besar di Jakarta telah menjalani sebagian besar hidupnya sebagai pencinta olahraga dan fitness. Ia berkisah bagaimana awalnya ia memiliki tubuh kurus kerempeng dan segan untuk memulai melakukan olahraga.

"Dulu saya kurus dan minder gak mau olahraga. Setelah saya mulai, ternyata orang di sekitar saya support," tambah lelaki kelahiran Mei 1979 tersebut.

Sejak saat itu, Kris percaya bahwa berolahraga bersama bukan hanya dapat menyehatkan fisik tetapi juga psikis.

Komunitas ini rutin mengadakan acara Saturday Morning Sweatcamp yang dilakukan setiap Sabtu pagi di Taman Kerinci, Kebayoran Baru.

Komunitas Indosweatcamp. (suara.com/Risna Halidi)

Baca Juga: Survei Ungkap Anak Zaman Now Lebih Memilih Jadi Kutu Loncat

Dalam setiap pertemuan, Kris mengatakan akan ada sekitar 50 sampai 60 peserta ikut dalam kegiatan olahraga bersama tersebut.

"Di Taman Kerinci kurang lebih 50 sampai 60 orang. Satu lagi di Gandaria City, karena dilakukan malam dan lokasinya lebih luas, yang ikut bisa sampai 100 hingga 130 orang."

Tak perlu menjadi member, Kris mengatakan bahwa setiap orang bisa bergabung dengan komunitas ini.

Alat yang dibawa pun tak berlebihan. Cukup matras, handuk kecil, dan botol minum, seseorang bisa langsung gabung dan mengikuti acara Saturday Morning Sweatcamp dari Indosweatcamp.

Komunitas Indosweatcamp. (suara.com/Risna Halidi)

"Ini seperti keluarga besar dari berbagai macam kalangan. Di sini kami saling suport untuk jaga makan dan olahraga," kata Kris lagi.

Beberapa hal yang biasa dipraktikkan adalah gerakan-gerakan seperti push up, sit up, hingga scot jump.

Bagi pemula, Kris mengatakan tak perlu khawatir karena akan ada pemimpin olahraga yang mengajari gerakan yang benar. "Gak perlu takut salah, akan ada yang mengajari."

Hingga saat ini, komunitas Indosweatcamp telah memiliki anggota mencapai 2000 orang di seluruh Jabodetabek.

Dan bila Anda tertarik untuk bergabung, bisa langsung datang pada Sabtu jam 8 pagi ke Taman Kerinci. "Ini gratis, siapa saja boleh ikut," tutup Kris.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI